Headline Berita Hari Ini

Home / Uncategorized

Kamis, 22 Juli 2021 - 05:26 WIB

100 Orang Di Aceh Tengah Terdiri Dari Pedagang Kecil, Tukang Parkir dan Abang Becak Dapat Sembako

0:00

Banda Aceh | Sebanyak 100 orang masyarakat dapat bantuan sosial dari Polres Aceh Tengah, Rabu (21/7/21).

Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Wahyu Widada, M. Phil melalui Kabid Humas Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam siaran persnya mengatakan, 100 masyarakat kalangan bawah yang mendapat sembako dari Polres Aceh Tengah terdiri dari pedagang kecil, tukang parkir dan abang becak di Kecamatan Lut Tawar dan Kecamatan Kebayakan, Aceh Tengah.

Baca Juga Artikel Berita nya   PT Pertamina Hulu Energi Resmi Serahkan Wilayah Kerja B Kepada PT Pema Global Energi

Pemberian sembako itu dipimpin Kapolres Aceh Tengah AKBP Sandy Sinurat S. I. K dan didampingi sejumlah PJU dan Personel Polres Aceh Tengah, ujar Kabid Humas.

” Kegiatan tersebut digelar dalam Operasi Yustisi di daerah itu dengan diwarnai pembagian bantuan sosial berupa sembako sebagai upaya pendekatan persuasif dan humanis dengan masyarakat, ‘ terang Kabid Humas.

Baca Juga Artikel Berita nya   Ditlantas Polda Aceh Bersama Organda Dan TVRI Aceh Gelar Talkshow Sosialisasi Vaksinasi Secara Virtual Kepada Pengemudi

Dalam kegiatan itu, petugas operasi yustisi turut menyampaikan imbauan terkait prokes Covid-19 kepada kalangan masyarakat di daerah tersebut, sebut Kabid Humas.

Disamping itu, dengan pembagian sembako masyarakat kalangan bawah yang terimbas Covid-19 dapat terbantu dan meringankan beban kehidupan mereka, tutur Kabid Humas.

Baca Juga Artikel Berita nya   Brimob Polda Aceh Gelar Latihan Pleton Tindak Anti Anarkis

Apa yang dilakukan jajaran Polres Aceh Tengah adalah upaya persuasif dengan masyarakat dan humanis dalam bertugas, sehingga Kapolda Aceh menyampaikan apresiasinya kepada jajaran Polres Aceh Tengah, tutup Kabid Humas.

 

Baca Juga

Uncategorized

Penjabat Gubernur Ikut Konvoi Bareng Peserta Aceh Vespa Festival 2023

Uncategorized

Kasus Positif Baru Tambah 82 Orang, Aceh Tamiang Zona Merah

Uncategorized

Progres Vaksinasi Covid-19 Bertambah 2000 Nakes,  Kasus Baru Positif 13 Orang

Uncategorized

Kadisdikbud Aceh Besar Raih Penghargaan Nasional

Uncategorized

Gubernur Aceh Ikuti Rakor Pencegahan Korupsi Pengadaan Bersama KPK RI

Uncategorized

Forkopimda Aceh Ajak Masyarakat Disiplin Terapkan 3M

Uncategorized

SMA Modal Bangsa Buka Pendaftaran Siswa Baru

Uncategorized

Polda Aceh Buka Pendidikan Perwira Polri SIPSS