Headline Berita Hari Ini

Home / Aceh Besar

Rabu, 15 Maret 2023 - 10:40 WIB

130 guru SMP ikut workshop Implementasi Kurikulum Merdeka

0:00

Aceh Besar – Sebanyak 130 guru SMP dalam wilayah 5 dari 13 sekolah untuk 10 mata pelajaran mengikuti workshop Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) yang diadakan oleh MKKS selama empat hari 13 sampai 16 Maret 2023 di SMPN 2 Mesjid Raya.

Baca Juga Artikel Berita nya   Asisten II Sekdakab Aceh Besar Hadiri Hygiene Promo Event YKMI di SDN 2 Lamteuba

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh plt Kadis Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Besar, Agus Jumaidi MPd pada Senin 13 Maret 2023 di sekolah setempat.

Dalam arahannya Agus Jumaidi S.Pd. M.Pd menyampaikan apresiasi yang luar biasa untuk MKKS Wilayah V yang telah menginisiasi terlaksananya agenda penting seperti ini.

Baca Juga Artikel Berita nya   Pemkab Aceh Besar Gelar Antar Tugas Camat

Selanjutnya plt Kadisdikbud juga mengatakan bahwa guru-guru ke depannya harus mampu menjadi guru yang inspiratif dan berwawasan global sesuai tuntutan saat ini.

Dalam kesempatan itu juga ketua MKKS Wilayah 5, Irwanuddin. S.Ag mengatakan bahwa guru-guru yang sudah mendapat kesempatan mengikuti pelatihan ini diharapkan mampu menularkan dan mengimplementasikan kepada guru-guru yang ada di satuan pendidikan masing-masing.

Baca Juga Artikel Berita nya   Dekranas Aceh Lakukan Penilaian Gampong Kerajinan Bili Droe Aceh Besar

“Sehingga ke depan semua guru yang ada di wilayah 5 mampu menerapkan kurikulum merdeka sebagaimana yang diharapkan, “tutupnya.[]

Baca Juga

Aceh Besar

FORSIAR Gelar Silaturrahmi dan Peusijuek Rektor UIN Ar-Raniry Prof Mujiburrahman

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Minta ASN Tingkatkan Pelayanan kepada Masyarakat 

Aceh Besar

Cair, Gaji ke-13 dan Tunjangan Tambahan Penghasilan Pegawai ASN Aceh Besar

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Pimpin Rapat Bazar UMKM Expo Aceh Besar

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Tinjau Bendungan Karet PDAM di Lambaro

Aceh Besar

Sat Lantas Polres Aceh Besar Tangani Laka Lantas Satu Korban Meninggal Dunia

Aceh Besar

Ketua MPU Aceh Besar Jadi Khatib Idul Adha 1445 H di Masjid Agung Al Munawwarah Kota Jantho

Aceh Besar

Pejabat Aceh Besar Ikuti Pembinaan Kearsipan