Headline Berita Hari Ini

Home / Pendidikan

Sabtu, 21 Oktober 2023 - 13:33 WIB

438 Santri Lulus Beasiswa BMA

0:00

FANEWS.ID – Baitul Mal Aceh (BMA) mengumumkan penerima tahap pertama Beasiswa BMA untuk santri pada tanggal 16 Oktober 2023 lalu.

Pada tahap tersebut, ada 2438 penerima dari dayah non tipe dan tipe D. Nama-nama penerima dapat dilihat di bit.ly/pengumumansantri-1.

Kepala Subbag Pendistribusian Sekretariat BMA, Yuwita, SH, MH, pada mengatakan, bahwa penerima beasiswa santri ini merupakan hasil verifikasi terhadap 31 ribu pendaftar secara online.

Baca Juga Artikel Berita nya   Peneliti Dunia Bahas Masa Depan Pertanian di ICAGRI USK

Mereka perlu mendaftar ulang hingga hari ini melalui tautan bit.ly/daftarulangsantri1. Usai itu, masing-masing santri akan mendapat santunan Rp 2 juta yang ditransfer langsung ke rekening bank.

“Tidak ada fee atau pungutan apapun untuk mendapatkan beasiswa ini,” tegas Yuwita.

Yuwita menginfokan juga bahwa untuk tahap kedua, bantuan beasiswa dari zakat ini ditargetkan kepada santri lain yang mendaftar, khususnya dari dayah tipe C. Ada 10 ribu santri yang masuk kategori ini yang sedang diverifikasi secara administrasi.

Baca Juga Artikel Berita nya   UPTD Balai Tekkomdik Gelar Workshop Penyusunan Media Pembelajaran Berbasis Digital

“Begitu verifikasi selesai dan nama-nama mustahik ditetapkan, maka kita segera umumkan ke publik,” kata Yuwita.

Yuwita mengingatkan calon mustahik bahwa informasi atau pengumuman nama-nama penerima beasiswa BMA dapat dilihat di Instagram BMA dan website baitulmal.acehprov.go.id.

Baca Juga Artikel Berita nya   Pemerintah Aceh Ucap Selamat atas Konferensi ICONIC-ICAIOS

Beasiswa BMA untuk santri merupakan salah satu program bantuan zakat dari Senif Ibnu Sabil yang diberikan kepada para santri, terutama bagi yang kurang mampu. Program ini bertujuan untuk membantu santri dalam melanjutkan pendidikannya (sumber : InfoPublik)

Baca Juga

Pendidikan

Dua Mahasiswa FT USK Lulus Tanpa Skripsi

Pendidikan

5 Dosen STMIK Banda Aceh Lulus Sedos SMART

Pendidikan

Teliti Limbah Tebu, Mahasiswa USK Rebut Medali Emas di Ajang Internasional
MIN 27 Aceh Besar Kembali Raih Penghargaan Madrasah Berprestasi

Pendidikan

MIN 27 Aceh Besar Kembali Raih Penghargaan Madrasah Berprestasi

Pendidikan

USK Berpeluang Kembangkan Perahu Listrik

Pendidikan

31 Pegawai PPPK USK Terima SK

Pendidikan

Ketua DPRK Banda Aceh Sampaikan Pesan kepada Mahasiswa agar Aktif Belajar dan Berorganisasi

News

Mahasiswa USK Raih Medali Perak pada Olimpiade Internasional