Headline Berita Hari Ini

Home / Daerah

Minggu, 7 November 2021 - 16:15 WIB

“Pengamatan Hilal Rabiul Akhir, Tim Falakiyah: Hilal tak Terlihat pada 29 Rabiul Awal

0:00

Lhoknga  — Hasil pengamatan hilal Rabi’ul Akhir dari Observatorium Tgk Chik Kuta Karang Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, pada Jumat, 29 Rabi’ul Awal 1443 H (5/11/2021), menyatakan hilal tidak terlihat.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh Dr H Iqbal SAg MAg mengatakan, hasil disimpulkan oleh Tim Falakiyah yang bertugas usai melakukan pengamatan hingga bulan terbenam sepenuhnya pada pukul 18.49.57 WIB.

Baca Juga Artikel Berita nya   Calon Pengantin di Aceh Periksa Kesehatan dan Disosialisasikan Stunting

Anggota Tim Falakiyah Aceh yang juga merupakan staf Observatorium Tgk Chik Kuta Karang, Rahmatul Fahmi menjelaskan, kondisi ufuk barat terpantau berawan sejak siang hari.

“Dari informasi citra satelit pada situs BMKG, wilayah pesisir Aceh bagian barat hingga Samudera Hindia sejak siang diselimuti awan tebal. Namun kami tetap melakukan pengamatan dengan harapan dapat menemukan hilal dari celah-celah awan, tapi tidak berhasil,” ujarnya.

Baca Juga Artikel Berita nya   BNNK Bireuen Tanam Jagung dalam Program Pengembangan Alternatif Narkotika

Berdasarkan data falakiyah, ketinggian bulan pada hari pengamatan berada pada 6° 14’ 3,6” dengan elongasi 7° 19’ 31,8”.

Baca Juga Artikel Berita nya   RSUD Dr Pirngadi Medan Programkan Jemput Pasien Hemodialisa dan Kanker

Selain itu, azzimuth bulan berada pada 251° 49’ 09” pada saat matahari terbenam pukul 18.19.29 WIB atau berada di sisi selatan matahari yang berada pada azzimuth 254° 11’ 18”.

Dalam pengamatan ini Tim Falakiyah menggunakan dua teleskop utama, Vixen VC200L dan William GTF 81. []”

Baca Juga

Daerah

Apresiasi Prestasi Peserta MTQ, Pemkab Aceh Utara Serahkan Bonus Rp152,5 Juta

Daerah

Guru, Orang Tua, dan Pengiat Literasi Diberi Pemahaman Membaca Nyaring

Daerah

Pesantren Kilat Ramadan, Siswa Difabel di Aceh Uji Kemampuan Lewat Lomba Dinul Islam

Daerah

BPSDM Aceh Raih Akreditasi A dari LKPP RI

Daerah

Komda LP-KPK Aceh, Minta PT. LNET, PT. BEST & PT. SBA Duduk Segitiga.
Pemkab Aceh Timur Gelar Pasar Murah

Daerah

Pemkab Aceh Timur Gelar Pasar Murah

Daerah

Sosialisasi Vaksinasi Covid-19, Sangat Membantu Suksesnya Vaksinasi bagi Warga Dayah
Jembatan Gantung Penghubung Kecamatan Putus di Aceh Tamiang, Pj Bupati: Selesaikan Satu Hari

Daerah

Jembatan Gantung Penghubung Kecamatan Putus di Aceh Tamiang, Pj Bupati: Selesaikan Satu Hari