Headline Berita Hari Ini

Home / Daerah

Senin, 25 Desember 2023 - 13:39 WIB

GeRAK Aceh Libatkan Komunitas Muda dalam Kampanye Antihoaks

0:00

FANEWS.ID – Menjelang Pemilu 2024, lembaga Gerakan Antikorupsi (GeRAK) Aceh melaksanakan Kampanye Antihoaks dan diskusi fenomena penyebaran informasi bohong bagi komunitas muda.

“Kegiatan ini bertujuan sebagai optimalasi peran orang muda dalam melawan hoaks. Karena pada Pemilu 2024 suara orang muda akan mendominasi dalam menentukan arah masa depan bangsa,” kata Koordinator Masyarakat Anti hoaks Aceh (MAHA), Rizki Amanda dalam rilisnya.

Menurut Rizki, selain politik uang dan politisasi identitas, penyebaran informasi bohong juga menjadi tantangan besar menjelang Pemilu 2024. “Maka, sangat penting optimalisasi peran orang muda dalam melawan hoaks dan menjadi agen edukasi bagi masyarakat,” lanjut Rizki.

Baca Juga Artikel Berita nya   Suasana Haru Usai Testimoni Ba’da Zikir Pagi di SLB Sabang

Diskusi Kampanye Antihoaks yang dilaksanakan GeRAK Aceh, kata Rizki sebagai upaya peningkatan kapasitas bagi orang muda dengan mengundang organisasi pemilih pemula di Pemilu 2024. Tujuannya, agar mereka juga tidak mudah terpapar informasi tidak benar yang beredar demi kepentingan politik seseorang.

Baca Juga Artikel Berita nya   Pemindahan 36 Rohingya ke Langsa Belum Ada Kepastian

Dikatakannya, orang muda yang akan mewakili bonus demografi 2024 haruslah orang muda yang cerdas, berintegritas dan bisa menganalisa informasi bohong. Apalagi menjelang pemilu hoaks tentang politik akan naik drastis dan efeknya akan terjadi perpecahan di tengah masyarakat.

Daffa Taqi Abiyyu dari Kamu Demres menyampaikan bahwa pencegahan hoaks ini harus melibatkan segala lini apalagi menjelang Pemilu 2024 di mana hoaks pasti akan terus beredar.

Daffa menjelaskan kategori hoaks yang sering beredar di masyarakat dan menyampaikan ciri-cirinya agar orang muda paham ketika mendapatkan informasi tidak lansung menyebarkan tapi cek dulu kebenarannya.

Baca Juga Artikel Berita nya   Kadivpas Kemenkumham Aceh Pimpin Sertijab Kalapas Lhokseumawe

“Kawan-kawan muda agar membuat konten edukasi kepada masyarakat dan ketika mendapatkan informasi tahan jempolmu, karena di era sekarang jempolmu adalah harimaumu,” ujar Daffa.

Di sesi diskusi komunitas orang muda yang hadir bersepakat untuk melawan hoaks di Pemilu 2024 yang akan mengganggu ketahanan demokrasi dan memecah belah kesatuan bangsa. (red/InfoPublik)

Baca Juga

Daerah

Wali Kota Minta Baliho Tak Berizin di Jalan TP Polem Peunayong Segera Ditertibkan

Daerah

Pasokan Listrik di Provinsi Aceh Kembali Normal

Daerah

Mal Pelayanan Publik Banda Aceh Bakal Buka Layanan Pembuatan SIM
BPBD Agara Turunkan Alat Berat Perbaiki Tanggul Jebol

Daerah

BPBD Agara Turunkan Alat Berat Perbaiki Tanggul Jebol

Daerah

Polisi Desa Kawal Penyaluran BLT di Aceh Tamiang
Optimalkan Potensi Wisata, Dispora Aceh Barat Sosialisasikan Qanun Kepariwisataan

Daerah

Optimalkan Potensi Wisata, Dispora Aceh Barat Sosialisasikan Qanun Kepariwisataan

Daerah

RSUD Pidie Jaya Sudah Miliki Mesin Cuci Darah

Daerah

Kongres Peradaban Aceh II Digelar 6-8 Mei, Ada Pertunjukan hingga Kemah Seniman