Headline Berita Hari Ini

Home / Parlementerial

Minggu, 16 April 2023 - 14:06 WIB

Anak Mulia Subuh Berjemaah Sukses Digalakkan di Banda Aceh

0:00

 

Banda Aceh – Sukses digalakkan, Kegiatan Anak Mulia Subuh Berjemaah yang telah dimulai sejak 27 Februari lalu pada Sabtu (15/4/2023) secara resmi ditutup oleh Ketua DPRK Banda Aceh Farid Nyak Umar.

Dalam sambutannya Ketua DPRK mengpresiasi PJ Keuchik Gampong Mulia Boy Ferdian, SE serta seluruh Ketua BKM nasjid dan musala di Gampong Mulia yang telah mengadakan kegiatan ini, karena kegiatan ini baru pertama kali diadakan di Banda Aceh bahkan pertama di Aceh.

Baca Juga Artikel Beritanya:  "Komisi V Konfirmasi BPOM Soal Obat Sirup Mengandung Cemaran EG/DEG

“Apa yg telah dilakukan oleh Pemerintah Gampong Mulia ini harus dapat ditiru oleh semua gampong agar tumbuh rasa cinta anak-anak kita terhadap masjid dan membentuk kebiasaan sejak dini untuk salat berjemaah,” kata Farid.

Baca Juga Artikel Beritanya:  DPRK Banda Aceh Minta Pemko Cabut Izin Indomaret Karna Terbukti Langgar Syariat Islam

Sebelumnya PJ Keuchik Gampong Mulia Boy Ferdian, SE dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada semua Ketua BKM masjid dan musala di Gampong Mulia, para orang tua, pemuda dan remaja masjid dan semua pihak yang telah membantu suksesnya kegiatan Anak Mulia Subuh Berjemaah ni sejak awal dibuka yaitu 27 Februari yang lalu.

Baca Juga Artikel Beritanya:  "Penyampaian Nota Keuangan Raqan APBA 2023, Gubernur: "Tahun Anggaran 2023 Penuh Tantangan Bagi Aceh"

“Kami berharap agar dengan kegiatan ini dapat membentuk karakter anak sejak dini membiasakan diri untuk salat berjemaah,” harapnya.

Di akhir acara dilakukan pemberian paket hadiah kepada anak-anak dari perwakilan masjid dan musala di Gampong Mulia yang diserahkan langsung oleh ketua DPRK Banda Aceh Farid Nyak Umar dan PJ Keuchik Gampong Mulia Boy Ferdian.(*)

Baca Juga

Parlementerial

Dewan Dukung Peluncuran Gampong Bebas Narkoba di Banda Aceh

Parlementerial

Ketua DPR Kota Banda Aceh Ajak Jamaah Agar Miliki Amalan Unggulan

Parlementerial

Pesan Ketua DPRK: Jangan Ragukan Pertolongan Allah

Parlementerial

Anggota DPR Aceh Beri Catatan Penting

Parlementerial

DPRK Dorong Pemko Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Banda Aceh

Parlementerial

Komisi 1 DPRA Temui KPU Ingatkan Kuota Caleg Parlok 120 Persen

Parlementerial

Panggil 27 SKPA, Pansus BPBJ DPRA Temukan Program Berkode “Appendix”

Parlementerial

Ketua DPRK Banda Aceh: Semua Warga Punya Tanggung Jawab Menjaga Syariat Islam