Headline Berita Hari Ini

Home / Uncategorized

Jumat, 26 Maret 2021 - 15:48 WIB

Baitul Mal Aceh Bangun Huntara untuk Korban Kebakaran di Lam Hasan

0:00

FANews.id | Isma Wati (35), Ibu tunggal 2 anak korban kebakaran di Gampong Lam Hasan Kecamatan Peukan Bada, Aceh Besar, kembali menerima bantuan dari Baitul Mal Aceh (BMA). Kali ini, bantuan yang diberikan berupa satu unit hunian sementara (huntara), yang akan dibangun dengan dana zakat senif gharimin sebesar Rp25 juta.

Huntara ini merupakan bantuan tahap lanjut dari Baitul Mal Aceh. Sebelumnya, pasca musibah yang menghanguskan seluruh harta bendanya pada Rabu (17/2/2021) lalu, Isma Wati juga menerima bantuan masa panik sejumlah Rp3 juta dari BMA.

Baca Juga Artikel Berita nya   IDAI Aceh Ungkap Kasus Covid-19 di Kalangan Anak, Kasus Baru 70 Orang

“Bantuan awal kita tujukan untuk membantu keluarga beliau di masa panik. Kemudian, tim amil turun untuk mengkaji kondisi faktualnya lebih lanjut. Dari hasil kajian itu kita putuskan untuk membangun huntara ini,” kata Anggota Badan BMA, Mukhlis Sya’ya.

Mukhlis lebih lanjut menjelaskan, pembangunan huntara dilakukan setelah mempertimbangkan keadaan Isma Wati yang berstatus sebagai ibu tunggal dua anak, memiliki penghasilan di bawah upah minimum regional, belum memiliki hunian pribadi, harta bendanya terbakar habis, serta tidak memiliki sanak keluarga yang mampu menyediakan tempat tinggal.

Baca Juga Artikel Berita nya   Selebgram dan Pemilik Tempat Usaha yang Sebabkan Kerumunan di Lhokseumawe Jadi Tersangka

“Rumah yang ia tempati saat musibah terjadi adalah rumah sewa kategori shelter. Isma Wati memiliki sepetak tanah atas nama pribadi yang dapat digunakan sebagai lahan huntara,” kata Mukhlis.

Terkait proses pembangunan, Kabag Pemberdayaan BMA Arif Arham menjelaskan, tidak ditangani langsung oleh Baitul Mal Aceh. Skema bantuan yang diterapkan adalah dengan memberikan dana tunai yang ditransfer langsung ke rekening mustahik (penerima manfaat). Dana disalurkan dalam dua tahap, 50% sebelum pembangunan dan 50% sisanya setelah huntara selesai. Mustahik menggunakan dana tersebut untuk membangun huntara secara swadaya.

Baca Juga Artikel Berita nya   PASI Aceh Gelar Pelatihan Pelatih, Ini Pemateri dan Tujuannya

“Untuk memastikan dana tersebut berdampak secara optimal, BMA bermitra dengan aparat desa dan menunjuk geuchik setempat sebagai pengawas langsung,” ujar Arif.

Sementara itu, Isma Wati mengaku sangat membutuhkan huntara ini. “Saat ini saya menumpang di rumah warga yang kebetulan kosong. Tapi sebentar lagi pemiliknya mau pulang. Syukur ada huntara ini, sudah tahu kami mau pulang ke mana nanti,” ucap Isma Wati.

Pembangunan huntara baru dimulai dan ditargetkan dapat ditempati oleh Isma Wati bersama anak-anaknya sebelum bulan suci Ramadhan.

Baca Juga

Uncategorized

Pos Komando Gampong Efektif Tekan Kasus  Covid-19 di Aceh

Uncategorized

Paripurna DPRK Banda Aceh: Eksekutif Serahkan Rancangan KUA-PPAS 2021

Uncategorized

Kapolda Aceh Ikut Rapat Secara Virtual Bersama Forkopimda Aceh Bahas Insentif Nakes

Uncategorized

Polres Aceh Besar Distribusi Bansos PPKM Mikro Secara Serentak Kepada Masyarakat

Uncategorized

Pj Bupati Aceh Besar Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi 

Uncategorized

Wakapolda Aceh Vicon Dengan Asops Kapolri Terkait Pelatihan Pendukung Tenaga Vaksinator

Uncategorized

Indeks Ekspektasi Konsumen di Aceh Membaik Seiring Penurunan Kasus Covid-19

Uncategorized

Antisipasi Mutasi Covid-19, Pemerintah Aceh Kirim Sampel ke Jakarta