Headline Berita Hari Ini

Home / Daerah

Selasa, 17 Oktober 2023 - 14:45 WIB

BKSDA Berhasil Selamatkan Beruang Madu Terjerat Ranjau Babi

0:00

FANEWS.ID – Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh berhasil menyelamatkan beruang madu yang terjerat perangkap ranjau babi hutan di kawasan Kampung Negeri Antara, Kecamatan Pintu Rime Gayo, Bener Meriah.

Tim dokter hewan BKSDA Aceh Arman Sayuti menyampaikan, Beruang madu saat ini sudah dilepaskan setelah tim dokter hewan BKSDA mengobati luka pada kaki kanan bagian depan.

Baca Juga Artikel Berita nya   133 Hari Pelaksanaan, Sebanyak 90.993 Divaksin di BACH

Disebutkannya, beruang madu yang terjerat itu berjenis kelamin betina dan diperkirakan masih berusia 4 tahun dengan bobot berat mencapai 40 kilogram.

Pihaknya juga memperkirakan, beruang itu terjerat sudah dua hari dan luka pada bagian kaki kanan depan Beruang madu itu tidak terlalu parah sehingga akan sembuh dengan sendirinya.

Baca Juga Artikel Berita nya   Kembali Ukir Prestasi Bank Aceh Raih Dua Penghargaan di Top GRC Awards 2022

Sementara Kapolsek Pintu Rime Gayo, Ipda Agus Suryadi, menyampaikan, satwa liar tersebut pertama kali dilihat oleh salah seorang warga setempat, saat hendak pergi ke kebunnya pada jumat (13/10/2023) sekira pukul 10: Wib.

Baca Juga Artikel Berita nya   PPKM Mikro di Aceh Diperpanjang Hingga 9 Mei 2022

“Ia mendengar beruang madu tersebut meraung-raung dan setelah melihat langsung melaporkan kepada kami” juaranya.

Pihaknya juga mengaku langsung berkoordinasi dengan Koramil setempat, camat, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) serta Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) untuk proses penanganan [sumber: InfoPublik]

Baca Juga

Daerah

UPTD BPKA Lhokseumawe Gelar Sosialisasi dan Hadirkan SAMSAT JEMPOL di 68 Gampong di Kota Lhokseumawe.

Daerah

1000 Guru Alquran Ikut Tahsin Akbar di Kampus IAI Almuslim

Daerah

Pemkab Simeulue Berlakukan 7 Hari Masa Tanggap Darurat Banjir

Daerah

UNHCR Ungkap Masih Ada Kapal Rohingya Bakal Masuk Indonesia

Daerah

Menikah di KUA, Pengantin di Kecamatan Pulo Aceh Bisa Dapat KK dan KTP

Daerah

Delegasi Muktamar IDI Terkesan dengan Aceh

Daerah

Pelabuhan Bebas Sabang Mati Suri, Sulaiman SE: Pusat Tega Melihat Aceh Miskin
Fadhli Serahkan 64 SK Penugasan kepada PPPK di Langsa

Daerah

Fadhli Serahkan 64 SK Penugasan kepada PPPK di Langsa