Headline Berita Hari Ini

Home / Uncategorized

Selasa, 2 Maret 2021 - 12:01 WIB

Bupati Aceh Besar Buka TMMD ke-110 di Kecamatan Kota Jantho

0:00

 

Bupati Aceh Besar Ir H Mawardi Ali didampingi Wabup Tgk H Husaini A Wahab dan Dandim 0101/BS Kol Inf Abdul Razak Rangkuti SSos MSi membuka kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Tahun Anggaran 2021 di Aula Kantor Bupati Aceh Besar, Selasa (2/3/2021).FOTO/ Humas Pemkab.

 

 

Kota Jantho – Bupati Aceh Besar Ir H Mawardi Ali didampingi Dandim 0101/BS Kol Inf Abdul Razak Rangkuti SSos MSi membuka kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Tahun Anggaran 2021 di Aula Kantor Bupati Aceh Besar, Selasa (2/3/2021).

Hadir dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Aceh Besar Tgk H Husaini A Wahab, Ketua DPRK Aceh Besar Iskandar Ali SPd MSi, Kapolres Aceh Besar AKBP Riki Kurniawan, Sekdakab Aceh Besar Drs Sulaimi MSi, dan sejumlah Kepala OPD.

Baca Juga Artikel Berita nya   Kodim 0101/Aceh Besar Gelar Sidak Pemeriksaan Randis

Dandim 0101/BS Kol Inf Abdul Razak Rangkuti menjelaskan, dalam kegiatan TMMD ke-110 tersebut dilaksanakan sejumlah kegiatan pada tiga gampong wilayah Kecamatan Kota Jantho. Yakni Gampong Aweek, Bueng, dan Data Cut. “Ada sejumlah kegiatan yang digelar untuk membantu masyarakat, seperti rehab rumah tak layak huni, rehab balai pengajian, pembangunan jembatan, dan pembukaan jalan. Tema TMMD ini adalah wujud sinergi membangun negeri,” jelasnya.

Sementara itu, Bupati Aceh Besar Ir H Mawardi Ali menyambut baik dengan pelaksanaan TMMD ke-110 di Kecamatan Kota Jantho tersebut. Kegiatan tersebut sangat berguna untuk membantu program yang selama ini dilaksanakan oleh OPD jajaran Pemkab Aceh Besar.

Baca Juga Artikel Berita nya   BANGUN SINERGITAS, KAKANWIL KEMENKUMHAM ACEH SAMBANGI BPS PROVINSI ACEH

TMMD tersebut, menurut Bupati Mawardi, sebagai bukti hubungan dan kerjasama antara Pemkab Aceh Besar dan jajaran Kodam Iskandar Muda serta Kodim 0101/BS selama ini terjalin sangat baik. “Kami berharap, TMMD seperti ini dapat terus dilanjutkan di tahun-tahun mendatang.

Pada musim tanam padi tahun lalu, Pemkab juga sudah bekerjasama dengan Kodim 0101/BS untuk melaksanakan bajak sawah kepada petani secara gratis. Masyarakat menyambut baik dukungan dan bantuan ini,” jelas Bupati Aceh Besar.

Dalam kesempatan itu, Bupati Ir Mawardi Ali bersama Wabup Tgk H Husaini A Wahab, Dandim 0101/BS, Kapolres Aceh Besar, dan para kepala OPD terkait meninjau kegiatan TMMD tersebut dan berkesempatan berdialog dengan sejumlah masyarakat yang menerima bantuan rehab rumah di Gampong Aweek. Rombongan Forkopimda Aceh Besar juga meninjau pembangunan jembatan dan jalan di Gampong Bueng.

Baca Juga Artikel Berita nya   Wali Kota Banda Aceh Dapat Penghargaan Pemimpin Peduli Pemuda Mandiri

Keuchik Gampong Bueng, Nasruddin mengemukakan, kegiatan yang dilaksanakan dalam Program TMMD itu sangat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat setempat. “Kami sangat terbantu dengan adanya kegiatan TMMD ini,” kata Nasruddin di sela-sela mendampingi Bupati dan Forkopimda meninjau pembangunan jembatan di gampong itu.

Bupati Aceh Besar Ir H Mawardi Ali didampingi Dandim 0101/BS Kol Inf Abdul Razak Rangkuti SSos MSi dan Forkopimda meninjau pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Tahun Anggaran 2021 di Kecamatan Kota Jantho, Selasa (2/3/2021).

Baca Juga

Uncategorized

Wakapolda Aceh Hadiri Kegiatan Silaturahmi Pangdam IM di Pasantren Al Manar Aceh Besar

Uncategorized

Tren Kasus Covid-19 Kian Turun, Kasus Harian di Bawah 100 Orang

Uncategorized

Ombudsman Investigasi Ke IPAL, Ini Hasilnya..

Uncategorized

Tenaga Honorer Bakal Jadi PNS dan Naik Gaji dalam Revisi UU ASN

Uncategorized

Aceh Besar Terima 1.960 Dosis Vaksin Moderna

Uncategorized

Dua Hari Ini, ASN Pemerintah Aceh Kumpulkan 167 Kantong Darah

Uncategorized

Brimob Polda Aceh Rapit Test Personel Antisipasi Penyebaran Covid 19

Uncategorized

Peringati Milad ke-14 Partai Aceh, DPW PA Banda Aceh Santuni Anak Yatim