Headline Berita Hari Ini

Home / Uncategorized

Sabtu, 18 September 2021 - 05:59 WIB

Dorong Percepatan Vaksinasi, Kadisdik Aceh : Bapak/Ibu Guru Tulang dan Kulit Saya di Daerah

0:00

Subulussalam — Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs Alhudri MM memanggil para kepala sekolah SMA/SMK dan SLB Kota Subulussalam dan Aceh Singkil di SMAN 1 Simpang Kiri Kota Subulussalam, Sabtu 18/9/2021.

Alhudri memanggil para kepala sekolah di sela-sela mendampingi kunjungan Sekda Aceh, dr. Taqwallah M.Kes meninjau vaksinasi siswa SMAN 1 Simpang Kiri.

Dalam pertemuan dengan kepala sekolah, Alhudri memohon kepada para guru, kepala sekolah, terutama wali kelas agar berupaya semaksimal mungkin untuk mempercepat vaksinasi siswa sekolah, sehingga proses belajar mengajar bisa kembali dilakukan tatap muka.

Baca Juga Artikel Berita nya   Tindak Lanjut Intruksi Mendagri, Gubernur Aceh Perpanjang PPKM Hingga 6 September

“Bapak/ibu semua adalah kulit dan tulang saya di daerah, jadi tolong bantu saya, segerakan vaksinasi siswa agar proses belajar kita bisa kembali tatap muka,” kata Alhudri. Alhudri menyampaikan hal itu di sela-sela mendampingi kunjungan Sekda Aceh, dr. Taqwallah M.Kes ke kabupaten tersebut.

Kepada wali kelas, Alhudri meminta secara khusus agar dilakukan pendekatan terhadap anak didik dan jika perlu menemui orang tua siswa agar tidak sampai mendapat jawaban ada siswa yang tidak mau divaksin karena dilarang orang tuanya.

Menurut Alhudri, vaksinasi ini merupakan persoalan penting dan harus disegerakan, karena itu pula Presiden RI Ir. Joko Widodo datang ke Aceh secara khusus hanya untuk meninjau percepatan vaksinasi di Aceh.

Baca Juga Artikel Berita nya   Peluang APBA dalam Mendukung Program Bangga Kencana

Menindaklanjuti kunjungan presiden, Pemerintah Aceh melalui Sekda Aceh dan Dinas Pendidikan melakukan kunjungan ke seluruh kabupaten/kota di Aceh untuk mendorong percepatan vaksinasi Covid-19 di sekolah-sekolah.

Kadisdik Aceh juga mengatakan, bahwa minggu depan dirinya akan meminta laporan perkembangan vaksinasi pada tiap-tiap sekolah.

“Jadi tolong, saya menaruh harapan kepada bapak/ibu. Lakukan berbagai upaya agar bulan ini vaksinasi untuk siswa sekolah tuntas semua. Senin akan kami tanyakan, kami ingin dengar jawaban langsung dari bapak/ibu,” kata Alhudri.

Baca Juga Artikel Berita nya   Bupati Mawardi Ali : Mari Keluarkan Zakat Fitrah

Sementara itu Sekda Taqwallah, meminta pihak sekolah terutama wali kelas agar menemui wali murid dan mengurangi acara ceremonial.

Taqwallah meminta meminta agar para wali kelas memberikan motivasi dan serta melakukan pendekatan pada para siswa dan wali siswa tentang pentingnya vaksinasi Covid-19.

“Jangan sampai ada alasan para siswa menolak divaksin. Tanggung jawab ini berada di tangan wali kelas. Saya menggantungkan harapan bagaimana caranya, vaksinasi ini selesai sebelum matahari tenggelam tanggal 30 September,” harapnya.[]

Baca Juga

Uncategorized

Pemkab Aceh Besar Terima Penghargaan dari Kanwil BPN Aceh

Uncategorized

Polres Aceh Besar Gelar Syukuran Upacara Hari Bhayangkara Ke 75 Secara Virtual

Uncategorized

Pemerintah Pusat dan Aceh Sudah Transfer Dana Tim Kesehatan Covid-19

Uncategorized

Dir Narkoba bersama Kabid Humas Cek Pos Operasi Ketupat Polres Lhokseumawe

Uncategorized

BMA Serahkan Rp 423 Juta Beasiswa Penuh Anak Muallaf di Acara Puncak KEJAR OJK

Uncategorized

Kapolda Aceh Perintahkan Anggotanya Tindak Tegas Bandar Narkoba

Uncategorized

Wabup Aceh Besar Buka Pelatihan Dasar CPNS Formasi Umum TA. 2021

Uncategorized

Polsek Suka Makmur Sambangi SPBU Aneuk Galong Berikan Pesan Kamtibmas