Headline Berita Hari Ini

Home / Uncategorized

Selasa, 22 Desember 2020 - 04:46 WIB

DPRK Aceh Besar Gelar Paripurna Menggunakan Bahasa Aceh

0:00

KOTA JANTHO | Bahasa Daerah (Bahasa Aceh) menjadi bahasa pengantar paripurna ke-2 DPRK Aceh Besar tahun sidang 2020-2021 pada Senin (21/12/2020) Kota Jantho.

Seluruh penyampaian pandangan dan aspirasi DPRK menggunakan bahasa daerah atau bahasa aceh tadi, kata Iskandar Ali Ketua DPRK Aceh Besar saat ditemui diruang kerjanya.

Baca Juga Artikel Berita nya   Lauching SP2HP Online, Kapolri: Semoga Tidak Ada Lagi Sumbatan Komunikasi

Tidak terkecuali kata dia, penyampaian empat Rancangan Qanun (Raqan) Aceh besar oleh bupati juga menggunakan bahasa daerah.

“Insyallah mulai januari 2021 akan disesuaikan untuk pemakaian bahasa Aceh dalam paripurna, dan kami juga menilai pemkab Aceh Besar merespon dengan baik”, lanjutnya.

Mengenai empat rancangan qanun (Raqan) Aceh Besar, Iskandar Ali menyampaikan apresiasinya kepada Badan Legislasi (Banleg) DPRK yang telah melakukan pembahasan bersama-sama pemerintah daerah.

Baca Juga Artikel Berita nya   Kemenag Aceh akan Gelar Doa, Zikir dan Shalawatan Untuk Keselamatan Bangsa

Empat Rancangan Qanun tersebut mengenai penyelenggaraan dan penanganan serta penyandang masalah kesejahteraan sosial di Kabupaten Aceh Besar.

Menurut Iskandar Ali, DPRK dan Pemerintah Aceh Besar memiliki satu tujuan yang sama yaitu pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga Artikel Berita nya   DPRA Minta Pemkab Aceh Tamiang Perhatikan Jalan Rusak di Bandar Pusaka

Penanganan perlindungan anak yatim, piatu, yatim piatu dan fakir miskin harus berdasar payung hukum, tegasnya.

Paripurna ke-2 Masa Persidangan ke-II tahun sidang 2020-2021 dengan agenda penyampaian Rancangan Qanun dihadiri bupati Aceh Besar Ir. Mawardi Ali, Plt. Sekdakab Abdullah, S.Sos beserta seluruh unsur forkopimda Aceh Besar.

Baca Juga

Uncategorized

TNI-Polri Mantapkan Program Transformasi Pengawasan

Uncategorized

Aceh Berdikari, Stimulus Pemerintah Aceh untuk Pelaku Usaha di Masa Pandemi

Uncategorized

Ombudsman : Alhamdullilah, Kuota Pupuk Subsidi Ditambah

Uncategorized

Rumoh Aspirasi TRH Gelar Doa Bersama dan Nyatakan Tekat Dukung Kepemimpinan AHY

Uncategorized

Dyah : Try Out Ajang Asah Kemampuan Siswa untuk Wujudkan Aceh Carong

Uncategorized

Prediksi Damac vs Al Ittihad, Liga Arab 7 Desember 2023

Uncategorized

Baitul Mal Aceh Buka Pendaftaran Beasiswa Santri Tahap Kedua Khusus Dayah Tipe B dan Tipe C

Uncategorized

Aceh Besar Usul Sie Reuboh Jadi WBTB