Headline Berita Hari Ini

Home / Daerah

Rabu, 13 Desember 2023 - 08:11 WIB

Dukungan Ulama Sangat Dibutuhkan untuk Percepatan Penurunan Stunting di Aceh

0:00

FANEWS.ID – Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana (BKKBN) Perwakilan Aceh, Safrina Salim mengatakan, percepatan penurunan stunting di Provinsi Aceh membutuhkan dukungan semua pihak, termasuk tokok lintas agama dan ulama

“Aceh perlu gerak cepat, mengingat target penurunan stunting pada posisi 14 persen pada 2024. Karena itu, kami berharap dukungan tokoh agama mengedukasi masyarakat bagaimana mencegahnya stunting melalui dakwah dan ceramah agama,” katanya.

Baca Juga Artikel Berita nya   Gubernur Aceh Minta Pokja Biro PBJ Tingkatkan Kinerja dan Jaga Integritas

Safrina Salim mengatakan dari 23 kabupaten kota di Provinsi Aceh, ada dua kabupaten yang mengalami penurunan angka stunting pada 2023, yakni Kabupaten Aceh Jaya dari 33,7 persen menjadi 19,9 persen serta Kabupaten Pidie dari 39,3 persen menjadi 27,8 persen.

Baca Juga Artikel Berita nya   Pabrik Kelapa Sawit Di Simeulue Roboh Saat Direnovasi

“Banyak faktor penyebab stunting ini, sehingga dibutuhkan koordinasi dan sinergi lintas sektoral. Termasuk komitmen para pemangku kepentingan dalam mempercepat penurunan stunting menjadi 14 persen pada 2024,” kata Safrina Salim.

Sementara itu, Ketua FKUB Aceh Hamid Zaen menyatakan, pihaknya siap mendukung percepatan penurunan stunting.

FKUB Aceh akan melibatkan para tokoh lintas agama untuk pesan-pesan tentang pencegahan stunting melalui dakwah dan ceramah agama hingga pelosok desa.

Baca Juga Artikel Berita nya   Peringati Hari Lingkungan Sedunia, FJL Gelar Aksi Tanam Mangrove di Pesisir Pantai Lampulo

“Pemuka agama berperan sebagai agen sosial dalam mempercepat penurunan stunting melalui kegiatan keagamaan serta penyebaran informasi dan edukasi mengenai pencegahan stunting yang dapat menghambat kecerdasan serta pertumbuhan anak,” kata Hamid Zaen. (red/InfoPublik)

 

Baca Juga

Daerah

Kemenkumham Aceh Dorong Pidie Jaya dan Pidie Daftarkan IG Kakao hingga Melinjo

Daerah

RAWAT Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir Aceh Utara

Daerah

Sekda Aceh Pantau Pelayanan Kesehatan RSUDZA di Hari Libur

Daerah

BI Dukung Pengembangan Dukung Ekonomi Hijau di Aceh

Daerah

Teras Rumah Sakit Datu Beru Takengon Ambruk

Daerah

Pemerintah Aceh Pastikan Tak Ada APBA-P di Tahun 2021

Daerah

Warga Blang Ado Aceh Utara Tolak Rencana Penampungan Rohingya

Daerah

Enam Pejabat Administrator dan Pengawas Pemerintah Aceh Dilantik