FANEWS.ID -BANDA ACEH | Hari Sebanyak 235 orang warga mengikuti vaksinasi massal Covid -19 hari ke-98 yang digelar Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Aceh di Gedung Banda Aceh Convention Hall (BACH), pada Jumat.
Dari jumlah tersebut, 93 diantaranya merupakan orang yang menerima suntikan vaksin dosis pertama.
“Alhamdulillah, di Gedung Banda Aceh Convention Hall, hari ini ada 93 (Sembilan Puluh tiga) orang yang ikut pertama vaksin Covid-19, semoga yang belum vaksin sama sekali dapat segera ikut serta, sebagai wujud memutuskan rantai penyebaran wabah virus Corona” ujar Ketua Bidang Komunikasi Publik Satuan Tugas Covid-19 Aceh, Muhammad Iswanto.
Muhammad Iswanto juga menyebutkan jumlah akumulatif masyarakat yang telah divaksin di Gedung Banda Aceh Convention Hall, yakni berjumlah 84.901 orang.
Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekretaris Daerah Aceh Muhammad Iswanto menjelaskan, vaksinasi amatlah penting di tengah terpaan wabah Covid-19 saat ini. Vaksin bisa meminimalisir sakit parah akibat terpapar Covid-19. “Rata-rata yang dirawat di ruang Pinere rumah sakit Umum daerah dr Zainal Abidin belum vaksin sama sekali.”sebutnya.
Selain itu, kata Kepala Biro administrasi pimpinan sekretaris daerah Provinsi Aceh Muhammad Iswanto bila vaksinasi di suatu wilayah sudah mencapai 90 persen dari jumlah warganya, maka kekebalan kelompok akan terbentuk. Sehingga virus corona dapat dihalau dari tanah air tercinta khususnya di bumi serambi Mekkah Aceh yang kita cintai”pungkasnya.[red]
Kilas Informasi terbaru seputar penanganan COVID-19 di Indonesia oleh Pemerintah.
Peta Sebaran
Vaksin
Vaksin BioNTech, Pfizer
Vaksin CanSino
Vaksin CoronaVac
Vaksin Janssen
Vaksin Moderna
Vaksin Novavax
Vaksin Oxford, AstraZeneca
Vaksin RBD-Dimer
Vaksin Sinopharm BBIBP
Vaksin Sputnik V
Sumber Humas Aceh