Berita Update Terviral

Home / Daerah

Jumat, 5 Januari 2024 - 15:39 WIB

Kanwil Kemenkumham Aceh dan BSI Regional Aceh Jajaki Potensi Kerjasama

Oleh : AR Lubis    Editor : Redaksi    Jumat, 5 Januari 2024 - 15:39 WIB    Banda Aceh

0:00

FANEWS.ID – Dalam upaya mempererat hubungan dan menjajaki potensi kerjasama, perwakilan dari Bank Syariah Indonesia (BSI) Regional Aceh mengunjungi Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh.

Kedatangan Regional CEO Bank Syariah Indonesia (BSI) Aceh, Wisnu Sunandar disambut langsung oleh Kakanwil Kemenkumham Aceh, Meurah Budiman.

Pada kesempatan itu, Meurah Budiman, menyambut baik kehadiran perwakilan BSI Regional Aceh dan mengapresiasi kontribusi positif yang telah diberikan dalam mendukung ekonomi syariah di Aceh.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Tiga Kecamatan di Aceh Utara Terendam Banjir

“Kami sangat terbuka untuk menjajaki potensi kerjasama yang dapat memberikan manfaat bagi kedua belah pihak. Sinergi antara sektor perbankan syariah dan instansi pemerintah dapat menjadi pendorong utama pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan,” jelas Meurah.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Pertamina Antar Satu Ton Beras ke 13 Posko Pengungsian Korban Banjir Aceh Tamiang

Kemudian, Wisnu juga memaparkan profil dan kontribusi positif yang telah dihasilkan oleh BSI di wilayah Aceh. Ia juga menyampaikan komitmen untuk terus mendukung perkembangan ekonomi dan keuangan syariah di Aceh.

Wisnu menyampaikan niat BSI Regional Aceh untuk menjajaki potensi kerjasama yang saling menguntungkan, terutama dalam hal pemberdayaan masyarakat melalui produk dan layanan perbankan syariah.

Baca Juga Artikel Beritanya:  PLN Sumut Kerja Sama Dengan BKSDA Bangunan Jaringan Listrik di Hutan Konservasi

“Yang penting kesiapan untuk bersinergi dengan Kemenkumham Aceh dalam berbagai program yang mendukung pembangunan daerah, kita siap mendukung sesuai dengan tugas dan fungsi kita sebagai instansi vertikal di Aceh,” kata Meurah.(red/InfoPublik)

Baca Juga

Daerah

Aceh Tenggara Borong Sembilan Penghargaan Bangga Kencana Tahun 2024

Daerah

Pemerintah Aceh Raih Penghargaan Pemprov Peduli Talenta dari Kemdikbud Ristek

Daerah

Pemko Banda Aceh Diminta Segera Menertibkan Kabel Semrawut

Daerah

Pelaksanaan MTQ di Simeulue Sukses Diberi Apresiasi
Pengurus PW Pemuda Muhammadiyah Aceh 2023-2027 Dikukuhkan

Daerah

Pengurus PW Pemuda Muhammadiyah Aceh 2023-2027 Dikukuhkan

Daerah

Asisten II Sekda Kota Sabang Buka Kegiatan Raker Badan Kerjasama Dekan Fakultas Hukum PTN Wilayah Barat

Daerah

Pemkab Aceh Barat Akan Reboisasi Jalur Lintasan Gajah

Daerah

PT PIM dan IPB University Teken Nota Kesepahaman Kerja Sama