Headline Berita Hari Ini

Home / Uncategorized

Jumat, 5 Februari 2021 - 10:03 WIB

Kesadaran Donor Darah ASN Pemerintah Aceh Terus Meningkat

0:00

Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Aceh, Muhammad Iswanto, S.STP, MM

BANDA ACEH – Kesadaran para aparatur sipil negara (ASN) lingkup Pemerintah Aceh untuk mendonorkan darah menunjukkan trend menaik atau terus meningkat. Sejak donor darah bersama para pegawai dilakukan tahun lalu, para pendonor baru terus bermunculan. Jumat (5/2/2021) hari ini, aksi donor darah dilangsungkan di Dinas Kesehatan Aceh.

Dari 39 pendonor, 14 orang di antaranya adalah pendonor baru, sementara 25 lainnya adalah pendonor yang telah rutin mendonorkan darahnya.

Baca Juga Artikel Berita nya   Asisten Administrasi Umum Lantik Lima Pejabat Struktural, di Dua SKPA

“Alhamdulillah kesadaran para aparatur pemerintah untuk donor darah semakin meningkat. Para pegawai ini mulai sadar bahwa donor darah bukan sebatas kebutuhan orang lain, tapi penting untuk kesehatan diri sendiri,” kata Kepala Biro Humas dan Protokol (Humpro) Serda Aceh, Muhammad Iswanto dalam keterangannya di Banda Aceh, siang ini.

Iswanto menyebutkan, dengan bertambahnya 39 pendonor dari Dinas Kesehatan Aceh tersebut, artinya sampai hari ini donor darah ASN telah mencapai 7.541 kantong darah.

Baca Juga Artikel Berita nya   ISBI Aceh Wisudakan Program Sarjana Perdana

Ditambahkan, kegiatan donor darah ASN Pemerintah Aceh itu akan terus berlanjut dan itu menjadi komitmen Pemerintah Aceh untuk terus mendukung gerakan yang dicetuskan Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah dalam upaya membantu dan mendukung ketersediaan darah di PMI.

Menurut mantan Kabag Humas Aceh Besar itu, donor darah merupakan salah satu bentuk amal kemanusiaan, dalam hal ini membantu orang-orang yang membutuhkan khususnya pasien yang menderita penyakit tertentu, seperti thalasemia, gagal ginjal, termasuk ibu melahirkan. Apalagi akhir-akhir ini di tengah pandemi covid-19 persediaan darah juga semakin menipis.

Baca Juga Artikel Berita nya   Kapolda Aceh Sidak Sejumlah Posko Gampong PPKM Mikro Di Banda Aceh

Maka dari itu, Iswanto mengajak seluruh masyarakat di Aceh, untuk turut serta bersama Pemerintah Aceh melakukan donor darah secara sukarela, karena kebutuhan darah, khususnya di masa pandemi masih tinggi. “Setetes darah kita adalah kehidupan bagi orang lain, jadi mari bersama-sama kita bantu saudara kita yang membutuhkan,” pungkas Iswanto.[]

Baca Juga

Uncategorized

Disdik Aceh: Sekolah Tak Boleh Berhenti di Tengah Pandemi

Uncategorized

Upaya Mencegah Penularan Covid 19, Polres Aceh Besar Gelar Operasi Yustisi

Uncategorized

Bank Aceh Syariah Bantu Sembako Tuna Netra dan Petugas Kebersihan

Uncategorized

Bupati Aceh Besar Ajak Pelajar Galak Menabung

Uncategorized

Update Opersi Ketupat 2021, Tim II Pemantauan Dan Asistensi Polda Aceh Cek Perbatasan Aceh-Sumut

Uncategorized

Kajari Aceh Besar Gelar Jumpa Pers Hasil Kerja Setahun Terakhir

Uncategorized

Bagi Warga Aceh Besar, Ini Cara Pendaftaran Program BPUM 1,2 Juta

Uncategorized

Pejabat di Lingkungan Setda Aceh Laksanakan Serah Terima Jabatan