Headline Berita Hari Ini

Home / Uncategorized

Jumat, 23 Oktober 2020 - 05:10 WIB

KONI Aceh Serahkan Bantuan Prokes Covid-19

Oleh : AR Lubis    Editor : Redaksi    Jumat, 23 Oktober 2020 - 05:10 WIB    Banda Aceh

0:00

Ketua Umum KONI Aceh H. Muzakir Manaf dan Ketua Harian H. Kamaruddin Abu Bakar di Sekretariat KONI Aceh, Sekretaris Umum KONI Aceh, M Nasir, S.IP, M.PA menyerahkan bantuan Protokol Kesehatan (Prokes) kepada para atlet dan pelatih yang tergabung dalam Pemusatan latihan daerah (Pelatda) KONI Aceh tahun 2020. Kamis 22 Oktober 2020.

FANEWS.ID — Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh menyerahkan bantuan Protokol Kesehatan (Prokes) kepada para atlet dan pelatih yang tergabung dalam Pemusatan latihan daerah (Pelatda) KONI Aceh tahun 2020.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Wali Kota Banda Aceh Ucapkan Selamat Kepada Nova Iriansyah Sebagai Gubernur Aceh

Bantuan berupa masker, hand sanitizer, dan vitamin tersebut diserahkan langsung secara simbolik oleh Ketua Umum KONI Aceh H. Muzakir Manaf dan Ketua Harian H. Kamaruddin Abu Bakar di Sekretariat KONI Aceh, Kamis 22 Oktober 2020.

“Dalam masa seperti sekarang ini (Pandemi Covid-19) kita harus benar-benar menjaga diri dengan menerapkan protokol kesehatan,” kata Mualem—sapaan akrab H. Muzakir Manaf.

Mualem menyebutkan, di tahun 2020 ini, KONI Aceh tetap menjalankan program Pelatda bagi para atlet dan pelatih, yang dipersiapkan untuk menghadapi PON XX Papua yang akan berlangsung di tahun 2021.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Bupati Aceh Besar : Vaksin Bukan Paksaan Tapi Kebutuhan

“KONI memiliki tanggungjawab untuk peningkatan prestasi prestasi olahraga Aceh pada PON Papua tahun depan. Karena itu, meskipun dalama keadaan Pandemi Covid-19, Pelatda harus tetap dijalankan, dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat,” ungkap Mualem.

Bantuan Prokes yang diserahkan kali ini bersumber dari Kementrian pemuda dan olahraga (Kemenpora) Repulik Indonesia (RI).

Sementara itu, Sekretaris Umum KONI Aceh, M Nasir, S.IP, M.PA mengatakan, dalam menjalani Pelatda yang telah dimulai sejak awal tahun 2020, sesuai instruksi Mualem, para atlet diminta tetap mengikuti dan mematuhi protokol kesehatan secara ketat, memakai masker, menjaga jarak dan selalu mencuci tangan pakai sabun.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Politisi Muda Partai Aceh Sulaiman SE. Di Tetapkan Sebagai Ketua BKD DPR Aceh

“Sebelumnya para atlet yang mengikuti Pelatda sudah dilakukan rapid test dan swab test, hasilnya semua atlet negatif,” kata M. Nasir sembari menambahkan bahwa dalam menghadapi PON Papua, KONI Aceh mempersiapkan 131 atlet dari 25 cabang olahraga melalui Pelatda Desentralisasi hingga sentralisasi.[ril]

Baca Juga

Uncategorized

7 Personil Kodim 0101/BS Masuk Masa Purna Tugas, Siapa Saja

Uncategorized

Presiden Jokowi dan Ibu Negara Sampaikan Ucapan Hari Raya Idulfitri 1442 H

Uncategorized

KRI Nanggala-402 Tenggelam, Gubernur Aceh Sampaikan Duka Mendalam

Uncategorized

Terima SK Kenaikan Pangkat Tepat Waktu, Reformasi Birokrasi Yang Pantas Disyukuri

Uncategorized

Luar Biasa ” Kebersamaan Anggota Satgas Saat Makan Siang Dengan Masyarakat”

Uncategorized

Babinsa Koramil 13/Kuta Alam Dampingi Petugas Kesehatan Tracing Covid 19
Cara Menghitung Zakat Fitrah yang Wajib Dibayar

Uncategorized

Cara Menghitung Zakat Fitrah yang Wajib Dibayar

Uncategorized

PKK Aceh Gelar Rapat Persiapan Sambut Hari Anak Nasional dan Daerah tahun 2021