Headline Berita Hari Ini

Home / Daerah

Jumat, 1 Desember 2023 - 22:32 WIB

Aceh Raih Empat Penghargaan Naker Award 2023

0:00

JAKARTA – Aceh meraih empat penghargaan Naker Award 2023 dalam tiga kategori yang berbeda, di Balai Sarbini, Jakarta, Jumat, 1 Desember 2023.

Ketiga kategori itu meliputi, pembina produktivitas terbaik diterima Penjabat Gubernur Aceh Achmad Marzuki yang diwakili Asisten I Sekda Aceh Azwardi Abdullah AP MSi. Kemudian kategori Akselerasi Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan, yang diterima Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Mobilitas Penduduk Aceh, Akmil Husen, SE, M.Si.

Baca Juga Artikel Berita nya   Kadis Peternakan Aceh Lepas Tim Pengawasan Pemotongan Hewan Qurban

Dan kategori penerima penghargaan paramakarya, diterima dua perusahaan asal Aceh yakni, PT Yakin Bersama Jaya, Banda Aceh dan PT Lady’s  Fashion and Creativity, Bireuen

Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin, dalam arahannya menyampaikan selamat kepada seluruh penerima penghargaan Naker Award 2023.

Baca Juga Artikel Berita nya   Pabrik Kelapa Sawit Di Simeulue Roboh Saat Direnovasi

“Semoga prestasi ini menjadi motivasi untuk berkontribusi lebih besar lagi bagi pembangunan ketenagakerjaan Indonesia,” kata  Wapres.

Ma’ruf Amin juga meminta, kegiatan ini bukan hanya ajang sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi para pelaku industri, dan sektor Ketenagakerjaan. Tapi juga dijadikan forum pembelajaran.

Baca Juga Artikel Berita nya   Wakil Ketua DPRA Teuku Raja Keumangan Terima Penghargaan dari UIN Ar-Raniry

“Harapannya para penerima penghargaan dapat berbagi praktek baik, guna mendorong kinerja pemangku kepentingan lainnya,” katanya.

Kepada Kementerian Ketenagakerjaan diharapkan, dapat menjaga kesinambungan penyelenggaraan kegiatan ini.

“Dan terus mengembangkan dan mengajak semua pihak dalam berkontribusi terhadap pembangunan ketenagakerjaan Indonesia,” ungkapnya.

 

FA News

Baca Juga

Daerah

Kaper BKKBN Aceh Optimis Stunting di Aceh Turun

Daerah

PLN Gerak Cepat Pulihkan Jaringan Listrik yang Rusak Akibat Cuaca Buruk di Aceh

Daerah

Camat Kuala Baru Aceh Singkil Minta Kendaraan Dinas

Daerah

Diskominsa Aceh Gelar Pelatihan Penguatan Wawasan Satu Data dan Data Cleaning

Daerah

Sekda Aceh Minta Pesantren Oemar Diyan Jadi Pelopor Vaksinasi Santri di Aceh

Daerah

Gubernur Aceh Ikut Rakernas APPSI

Daerah

DPRK Gelar Sidang RAPBK Tahun 2024

Daerah

PPK Pilkada 2024 Kota Banda Aceh Ikuti Bimtek Tata Kerja Sampai Kode Etik