Headline Berita Hari Ini

Home / Daerah

Kamis, 23 September 2021 - 09:22 WIB

Pemerintah Aceh Ajak Santri MUQ Pagar Air Ikut Berikan Pemahaman Positif Vaksinasi kepada Masyarakat

0:00

Kepala UPTD dan MUQ Pagar Air, Sahlan M. Dian saat menyampaikan Sosialisasi Vaksinasi bagi Guru, Santri dan Wali santri yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Dayah Aceh di Dayah Madrasah Ulumul Quran (MUQ Pagar Air) Aceh Besar, Kamis (23/9/2021).

 

BANDA ACEH |  Pemerintah Aceh melalui Dinas Pendidikan Dayah Aceh melakukan sosialisasi vaksinasi bagi guru, santri dan wali santri Dayah Madrasah Ulumul Quran (MUQ Pagar Air) Aceh Besar, Kamis (23/9/2021). Kepala Dinas Pendidikan Dayah Aceh, Zahrol Fajri yang diwakili oleh Kepala UPTD dan MUQ Pagar Air, Sahlan M.

Baca Juga Artikel Berita nya   Menikah di KUA, Pengantin di Kecamatan Pulo Aceh Bisa Dapat KK dan KTP

Dian mengatakan, tujuan sosialisasi adalah sebagai pencerahan terkait vaksinasi. Sehingga santri dan wali santri tidak terprovokasi oleh konten hoaks yang selama ini digelontorkan oknum tak bertanggungjawab, terutama melalui media sosial.

“Santri adalah aset generasi bangsa ke depan. Harapan kita agar dapat memberikan pemahaman dan ilmu terkait dampak positif dari vaksinasi tersebut kepada masyarakat,” kata Sahlan M. Dian.

Dalam sambutannya, Sahlan M. Dian turut memberikan apresiasi dan terima kasih Pemerintah Aceh kepada seluruh santri dalam mensosialisasikan vaksinasi kepada masyarakat. Apalagi dengan adanya seruan ulama-ulama Aceh soal pentingnya sosialisasi vaksinasi kepada masyarakat.

Baca Juga Artikel Berita nya   Pemerintah Aceh Kirim Bantuan Untuk Korban Banjir Aceh Utara

“Santri harus menjadi penyambung lidah ulama dan santri lainnya bahwa vaksin itu aman, bersih, halal dan sehat,” tegas Sahlan M. Dian.

Sahlan M. Dian lebih lanjut menambahkan, sosialisasi vaksinasi itu hendaknya mampu memberikan pemahaman ilmu serta dampak positif vaksinasi. Apalagi kedatangan Presiden Jokowi ke Aceh untuk melihat proses vaksinasi santri dayah serta masyarakat secara langsung di Aceh.

Menurutnya, Presiden Jokowi terus mengajak warga Indonesia, khususnya Aceh agar terus meningkatkan vaksinasi guna menekan penyebaran Covid-19. “Alhamdulillah Aceh salah satu provinsi tercepat dalam melakukan vaksinasi,” ujarnya.

Baca Juga Artikel Berita nya   BI Dukung Pengembangan Dukung Ekonomi Hijau di Aceh

Hal senada juga disampaikan Rais ‘Am Dayah MUQ Pagar Air, Ustadz H. Sualip Khamsin. Menurutnya, sosialisasi dan edukasi yang tepat akan menambah minat masyarakat divaksinasi dan selanjutnya akan mencegah meningkatnya jumlah penularan virus Covid-19.

Selain itu, juga mengedukasi pentingnya hidup disiplin berdasarkan protokol kesehatan serta tetap berikhtiar sesuai syariat untuk menjaga kualitas hidup agar tetap sehat di masa pandemi.

Sosialisasi ini, juga turut menghadirkan pemateri dari Dinas Kesehatan Aceh Besar dan Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh.[]

Baca Juga

Daerah

BKSDA Berhasil Selamatkan Beruang Madu Terjerat Ranjau Babi

Daerah

Pemerintah Diminta Kuatkan Pendataan Izin Usaha Baru di Banda Aceh

Daerah

Asisten II Buka Meeting Satgas Percepatan Investasi Aceh
GeRak Aceh Bangun Kolaborasi dengan Pemerintah Gayo Lues

Daerah

GeRak Aceh Bangun Kolaborasi dengan Pemerintah Gayo Lues

Daerah

Banda Aceh dan Aceh Besar Sambut Baik Sosialisasi Vaksinasi Santri

Daerah

Personel Polsek MatangKuli Evakuasi Warga yang Sakit dari Lokasi Banjir

Daerah

Pemkab Pidie Teken MOU Kerjasama Dengan Pihak Bank Aceh Syariah
Nelayan Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Aceh Timur

Daerah

Nelayan Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Aceh Timur