Berita Update Terviral

Home / Daerah

Senin, 7 November 2022 - 04:44 WIB

Ayu Marzuki Berikan Pembinaan Gammawar di Gampong Geuceu Meunara

Oleh : AR Lubis    Editor : Redaksi    Senin, 7 November 2022 - 04:44 WIB    Banda Aceh

0:00

BANDA ACEH – Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak PKK Aceh Ayu Candra Febiola Nazuar yang lazim disapa Ayu Marzuki, memberikan arahan serta pembinaan kepada kader PKK Gampong Geuceu Meunara, Kecamatan Jaya Baru, Kota Banda Aceh, Senin (7/11/2022).

Pembinaan tersebut dilakukan dalam rangka mempersiapkan Gampong Geuceu Meunara yang akan mewakili Kota Banda Aceh, untuk mengikuti program tahunan PKK Aceh sebagai Gampong Mawaddah Warrahmah (Gammawar) Tahun 2022.

“Ini bukan hanya sekadar lomba. Lomba ini ibarat bonus dari proses kerja panjang. Bukan sulapan. Siapa pun menang akan terlihat dari kontinuitas kegiatan. Penting bukan juaranya tapi istiqamahnya,” kata Ayu.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Gubernur Aceh Harapkan KKR Wujudkan Keadilan bagi Korban Konflik

Pada kesempatan yang sama, Ayu Marzuki juga mengingatkan 6 isu penting yang harus difokuskan dalam menjalankan program Gammawar, yakni isu stunting, ibu hamil dengan Kekurangan Energi Kronis (KEK), parenting atau pola asuh anak, pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak, lingkungan, dan kesehatan.

“Permasalahan stunting itu bukan masalah yang tiba-tiba membuat anak jadi pendek, tapi ada urutannya atau faktor yang mengawali stunting terjadi,” kata Ayu dalam arahannya.

Ia menerangkan, untuk menekan terjadinya stunting, diperlukan langkah mendasar yang harus diperhatikan, seperti mempersiapkan fisik dan mental calon pengantin untuk mempersiapkan kehamilan dengan baik, rutin mengkonsumsi tablet tambah darah, dan cegah pernikahan dini.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Iman dan Taqwa Kunci Terhindar dari Dampak Negatif

Kemudian, untuk mencegah stunting, juga harus berikan secara lengkap imunisasi dasar untuk balita dan dilakukan pemantauan tumbuh kembang, pemberian ASI eksklusif sejak lahir sampai bayi berusia 6 bulan, pemberian makanan tambahan protein hewani bagi baduta, tatalaksana atau pemeriksaan balita dengan masalah gizi oleh Posyandu merujuk puskesmas dan RS, serta peningkatan cakupan dan peluasan jenis imunisasi seperti pelayanan rutin dan kampanye imunisasi dasar.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Tingkatkan Penerapan KIP dan Potensi Gampong, Diskominfo Aceh Gelar Pertemuan KIG

Sementara itu, Pj Ketua Tim Penggerak PKK Kota Banda Aceh, Sri Dewi Kurnilawati, mengapresiasi Kader PKK Gampong Geuceu Meunara, Kecamatan Jaya Baru yang telah bekerja sesuai 10 program pokok PKK dalam kehidupan masing-masing, dan hidup bermasyarakat khususnya dalam menjalankan program Gammawar.

Ia berharap, penilaian dan pembinaan ini menjadi motivasi bagi warga Gampong Geuceu Meunara, untuk itu, ia meminta kader PKK agar dapat memberikan informasi yang diperlukan, untuk mendukung pelaksanaan lomba, dengan harapan Gampong Geuceu Meunara mewakili Kota Banda Aceh dapat masuk 3 besar.”[]

Humasaceh

 

FA News

Baca Juga

Aceh Jaya

“Dr. Nurdin Dorong Adanya Terobosan Model Baru dalam Budidaya Nilam di Aceh Jaya

Daerah

Peserta JKN di Aceh Besar Capai 99,67 Persen

Daerah

15 SKPA dan 2 Kabupaten Kota Raih Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2022

Daerah

Menuju Aceh SBS 2024, Camat di Tiga Kabupaten Teken Komitmen Setop BAB Sembarangan

Daerah

Akses Transportasi Masyarakat Beutong Ateuh Banggalang Semakin Mudah

Daerah

Peduli Lingkungan, Pertamina Sabang dan Rumah Zakat tanam 1500 pohon
6800 Mahasiswa USK Ikuti Pembinaan Karakter

Daerah

6800 Mahasiswa USK Ikuti Pembinaan Karakter

Daerah

Warga Aceh Diimbau Waspada Hadapi Cuaca Buruk