FANEWS.ID – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto SSTP MM bersama Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki, Sekda Aceh Bustami Hamzah dan unsur Forkopimda Aceh menyambut rombongan para menteri yang akan menghadiri acara deklarasi penyelesaian pelanggaran HAM berat di Rumoh Geudong, Selasa besok.
Beberapa menteri yang disambut antara lain, Menkopolhikam Mahfud MD, Mendagri Tito Carnavian , Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, Yasonna Laoly. Penyambutan langsung dilakukan di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, Aceh Besar, Senin (26/06/2023).
Semua rombongan menteri itu transit sejenak di ruang VIP Room Bandara SIM
“Alhamdulillah, sekitar pukul 16.10 WIB pesawat yang membawa rombongan Pak Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia mendarat mulus sesuai skedul. Harapannya semua agenda pak menteri terlaksana sesuai yang telah direncanakan,” kata Muhammad Iswanto.
Untuk diketahui bersama, Peluncuran Program Pelaksanaan Rekomendasi Penyelesaian non Yudisial Pelanggaran Hak Asasi Manusia Berat di Aceh, merupakan agenda Presiden sebagai pertanda dimulainya pemenuhan hak korban pelanggaran HAM berat non yudisial.
Hadir saat penyambutan Pj Bupati Aceh Tamiang, Kakanwil Hukum dan HAM Aceh, Kapolresta Banda Aceh dan sejumlah pejabat lainnya.(**) (*)
sumber: acehbesarkab.go.id