Headline Berita Hari Ini

Home / Pemerintah Aceh

Minggu, 4 Agustus 2024 - 21:04 WIB

Pj Gubernur Aceh Disambut Hangat di Kediaman Konsul Jenderal Malaysia di Medan

Penjabat Gubernur Aceh, Bustami, SE, M.Si., disambut Konsul Jenderal Malaysia Medan Shahril Nizam bin Abdul Malek beserta Istrinya Puan Dewi Manja binti Alleh, saat memenuhi undangan majelis makan siang di Kediaman Konsul Jenderal Malaysia Medan, di Komplek D’Palace Residence, Medan Polonia, Kota Medan, Sumatra Utara, Minggu, 4/8/2024

Penjabat Gubernur Aceh, Bustami, SE, M.Si., disambut Konsul Jenderal Malaysia Medan Shahril Nizam bin Abdul Malek beserta Istrinya Puan Dewi Manja binti Alleh, saat memenuhi undangan majelis makan siang di Kediaman Konsul Jenderal Malaysia Medan, di Komplek D’Palace Residence, Medan Polonia, Kota Medan, Sumatra Utara, Minggu, 4/8/2024

0:00

FA News.ID, MEDAN – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Bustami Hamzah disambut dengan hangat oleh Konsul Jenderal Malaysia di Medan, Shahril Nizam bin Abdul Malek, beserta isterinya, Puan Dewi Manja binti Alleh.

Pertemuan tersebut berlangsung di kediaman resmi mereka di Komplek D’Palace Residence, Jln. Mustang Blok C1, Medan Polania, Minggu 4 Agustus 2024.

Baca Juga Artikel Berita nya   Rapat Perdana dengan SKPA, Pj Gubernur Bahas Persiapan PON XXI

Kehadiran Pj Gubernur Aceh ini merupakan langkah penting dalam mempererat hubungan antara Aceh dan Malaysia.

Kedatangan Pj Gubernur ke kediaman Konsul Jenderal Malaysia di Medan dilakukan dalam rangka silaturahmi dan membahas sejumlah persoalan terkait kerjasama antara kedua pihak. Pertemuan tersebut berlangsung dalam suasana yang khidmat dan santai, mencerminkan hubungan yang erat dan saling menghargai antara kedua wilayah.

Baca Juga Artikel Berita nya   Pj Sekda Aceh Minta Seluruh Stakeholder Jaga Ketersediaan Bahan Pangan Selama Libur Lebaran 

Hal ini penting untuk memperkuat kolaborasi di berbagai bidang, termasuk ekonomi, pendidikan, dan kebudayaan.

Dalam pertemuan ini, turut hadir Wakil Konsul Jenderal Malaysia di Medan, Muhammad Amir Azam bin Mohd Hafiz, pejabat Konsul yang menangani pariwisata, Puan Yusnita binti Yusof, serta sejumlah pejabat konsul lainnya. Sementara Pj Gubernur Aceh Bustami  didampingi oleh beberapa pejabat Satuan Kerja Perangkat Aceh terkait.

Baca Juga Artikel Berita nya   Aceh Besar Ikuti Bimtek Penilaian Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik

Pertemuan ini juga menjadi momen istimewa di mana kedua belah pihak menikmati makan siang bersama. Sambil menyantap hidangan, mereka berdiskusi mengenai berbagai isu menyangkut kepentingan bersama antara Aceh dan Malaysia. []

Baca Juga

Pemerintah Aceh

Pj Gubernur Aceh: TTG Merupakan Upaya Mengembangkan Teknologi dan Promosi Inovasi Lokal

Pemerintah Aceh

Maju Pilkada, BKA Terima Surat Pengunduran Diri Bustami dan Darmansyah Dari ASN

Pemerintah Aceh

Lepas Musabaqah Pawai Muharram 1446 Hijriah, Ini Harapan Pj Gubernur Aceh 

Pemerintah Aceh

Pj Gubernur Inspektur Upacara Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Seulawah 2024

Pemerintah Aceh

Pemerintah Aceh Serahkan SK Tenaga Kontrak

Pemerintah Aceh

Pj Gubernur Takziah ke Rumah  Mantan Bupati Pidie dan Perempuan Satu Abad

Pemerintah Aceh

Pj Sekda Aceh: PON XXI Semakin Dekat, Mari Bekerja Maksimal

Pemerintah Aceh

Buka Musrenbang, Pj Gubernur: Indikator Pembangunan Aceh Tunjukkan Trend Positif