FANEWS.ID – Realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat dari seluruh sektor pada tahun 2023 mencapai Rp1,3 Triliun.
Hal Tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Barat, Marhaban, saat menyampaikan sambutan menggantikan Penjabat (Pj) Bupati Mahdi Efendi pada pembukaan rapat paripurna ke empat masa sidang kedua DPRK Aceh Barat terhadap pembahasan dan Rancangan Qanun (Raqan) pertanggungjawaban APBK tahun anggaran 2023 di ruang rapat DPRK setempat Senin (24/5).
“Dengan telah selesainya proses audit dan pemberian Opini terhadap laporan keuangan oleh BPK RI perwakilan Aceh, maka Raqan pertanggungjawaban pelaksanaan APBK Aceh Barat tahun anggaran 2023 telah dapat diajukan ke DPRK untuk dilakukan pembahasan,” kata Marhaban.
Marhaban menyebutkan, realisasi pendapatan daerah Aceh Barat tahun 2023 sebesar Rp 1.351.975.407.387,50. Realisasi belanja daerah Rp 1.355.619.103.188,43 dan pembiayaan netto yang mencakup penerimaan bembiayaan dan pengeluaran pembiayaan daerah Rp 107.759.218.969,37.
“Alhamdulillah Aceh Barat kembali memperoleh penghargaan predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) ke 10 kalinya secara berturut–turut dari BPK RI perwakilan Aceh atas pengelolaan keuangan tahun anggaran 2023.(red/habaaceh)