Headline Berita Hari Ini

Home / Aceh Besar

Sabtu, 22 Juni 2024 - 18:17 WIB

Sebuah Bangunan di Pulo Aceh Diterjang Badai, Atap Terbang hingga Puluhan Meter

0:00

FA News.id, Aceh Besar – Atap sebuah bangunan milik warga Gampong Gugop Kecamatan Pulo Aceh berjatuhan diterjang badai yang melanda daerah itu, Sabtu sore 22 Juni 2024, sekira pukul 16.30 WIB.

Bangunan tersebut merupakan warung milik Fatimah Wati, seorang warga Gampong Gugop yang selama ini bertahan hidup dengan berjualan beberapa bahan seadanya demi menghidupi keluarga.

Baca Juga Artikel Berita nya   Disparpora Aceh Besar Pasang Rambu-rambu Titik Rawan Lokasi Wisata

Arif Satria, anak dari Fatimah Wati mengatakan, angin kencang tiba-tiba datang dan menerjang hingga sebagian atap bangunan dibawa angin hingga puluhan meter.

Menurut informasi, angin kencang mulai menerjang sejak pagi tadi. Bahkan beberapa warga menunda keberangkatan ke Banda Aceh karena keadaan laut yang tidak mendukung.

Baca Juga Artikel Berita nya   Stand TTG XXIV di Kota Jantho Mulai Dibangun

Hingga berita ini tayang, belum ada perhatian dari pihak mana pun untuk membantu. Arif berharap malam nanti tidak hujan. “Kalau hujan plafon akan rusak, biaya akan lebih banyak lagi keluar,” katanya pada media.

Sebagai informasi, Fatimah Wati merupakan janda dari almarhum Sofyan bin Abdullah, mantan Imuem Mukim Pulau Breuh Selatan, yang Juda dikenal sebagai sosok tokoh sentral Pulo Aceh.

Baca Juga Artikel Berita nya   Pj Bupati Aceh Besar Ikuti Webinar Pemantapan Koordinasi Kesiapan Pilkada Serentak Tahun 2024

Semasa hidup, almarhum Sofyan bin Abdullah dikenal oleh banyak orang sebagai sosok yang suka menolong ketika orang lain membutuhkan pertolongannya.

FA News

 

Baca Juga

Aceh Besar

Tekan Inflasi di Aceh Besar: Pj Bupati Bersama Danlanud SIM Tanam Padi Bersama

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar Gelar Apel Hari Kelautan Nasional

Aceh Besar

Sekdakab Aceh Besar Buka Rekonsiliasi Data Peserta Iuran BPJS Kesehatan

Aceh Besar

MPD Aceh Besar Kembali Laksanakan Penguatan Komite Sekolah 2024

Aceh Besar

Aceh Besar Update Data 36 Ribu Koperasi Dan UMKM

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Pimpin Rakor Siaga Bencana Tahun 2024 

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar dan Kementerian Kelautan dan Perikanan Jalin Kerjasama

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar Ikuti Rakor Pengendalian Harga Komoditas Cabai Merah dan Bawang Merah