Headline Berita Hari Ini

Home / Uncategorized

Selasa, 13 Juli 2021 - 06:11 WIB

Wali Kota Minta PDAM Fungsikan Total Reservoir Taman Sari

0:00

*Penuhi Pelayanan Untuk Meuraxa, Kutaraja dan Baiturrahman*

Banda Aceh – Wali Kota Banda Aceh Aminulllah Usman, meninjau langsung rumah Reservoir Taman Sari milik Pemerintah Kota Banda Aceh. Kedatangan Aminullah disambut Dirut PDAM Tirta Daroy, T. Novizal Aiyub bersama jajarannya, Senin (12/7/2021).

Wali Kota, ingin memastikan kesiapan perusahaan air bersih tersebut dalam melayani kebutuhan warga kota, terutama ketersediaan air bersih dikawasan Kecamatan Kuta Raja, Baiturrahman dan Kecamatan Meuraxa.

Di rumah Servoir Taman Sari, terlihat Aminullah menandatangani monumen bangunan Reservoir tersebut, serta mengecek mesin dan sistem pengolahan air, mulai dari masuknya air baku ke bangunan intake, hingga proses sistem air mengalir ke rumah warga.

Baca Juga Artikel Berita nya   Pemerintah Siapkan SDM untuk Kelola Potensi Energi Bumi Aceh

Dalam kesempatan itu, Wali Kota menyampaikan Rumah Reservoir Taman Sari memiliki empat mesin yang berfungsi untuk mengaliri air ke tiga kecamatan yaitu; Kecamatan Kuta Raja, Baiturrahman dan Kecamatan Meuraxa. “Alhamdulillah dengan difungsikannya mesin ini sejak tanggal 31 Desember 2020 yang lalu, keluhan dari 3 kecamatan tersebut semakin berkurang,” jelasnya.

Baca Juga Artikel Berita nya   Dirlantas Polda Aceh Bagi Daging Qurban Untuk 100 Tukang Becak dan Penjual Sirih

Mantan Dirut Bank Aceh itu berharap kepada petugas, untuk selalu mengawasi dan mengelola mesin dengan baik. Disamping itu, juga menampung setiap keluhan-keluhan dari pelanggan di daerah yang di aliri air. “Kita harapkan ke empat pompa air ini benar-benar bermanfaat bagi warga yang selama ini mungkin aliran airnya sering terputus,” ungkapnya.

Dari dari 4 mesin ini, kata Aminullah, apabila tiga mesin saja yang dihidupkan sudah bisa mengcover kebutuhan air bersih di tiga kecamatan. “Dengan tiga mesin saja, air pasokan air sudah tercukupi untuk warga Banda Aceh. Satu reservoir ini dengan kapasitas 3000 meter kubik, tampa ada pemasukan air lima jam, di pompa terus tidak habis,” kata Walikota.

Baca Juga Artikel Berita nya   Posko PPKM Mikro Gampong Sidodadi Langsa Dicek Tim Asistensi Polda Aceh

Kedepan, Aminullah berjanji akan membangun Reservaoir di wilayah Lambaroe berkapasitas 10.000 meter per kubik. “Dengan adanya cadangan air di Lambaro tentu cadangan air akan semakin cukup,” pungkasnya

Baca Juga

Uncategorized

Kapolres Aceh Besar beri Penghargaan Kepada Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa

Uncategorized

Kasus Covid-19 menjadi 81 Orang, Bukan Indikator Aman, Ini Penjelasan SAG

Uncategorized

Pentingnya Mengetahui Berita Ekonomi: Kunci Pengambilan Keputusan yang Cerdas dan Bijak

Uncategorized

Mengintip Seumuleng di Meurehom Daya, Berjalan Meriah dan Dihadiri Para Raja Aceh

Uncategorized

Usai Dengar Arahan Sekda Aceh, Nakes di Kota Sabang Siap Tuntaskan Vaksinasi

Uncategorized

BMA Serahkan Rp 423 Juta Beasiswa Penuh Anak Muallaf di Acara Puncak KEJAR OJK

Uncategorized

Mawardi Ali Shalat Tarawih Pertama di Mesjid Agung Munawwarah

Uncategorized

Gubernur Luncurkan Mobile Banking Action Bank Aceh Syariah