Berita Update Terviral

Home / Daerah

Sabtu, 23 Desember 2023 - 12:43 WIB

Wamentan Dukung Gerakan Percepatan Tanam Padi di Aceh Besar

Oleh : AR Lubis    Editor : Redaksi    Sabtu, 23 Desember 2023 - 12:43 WIB    Banda Aceh

0:00

FANEWS.ID – Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Harvick meng-apresiasi kerja keras Pemkab Aceh Besar dan para petani yang sangat antusias dalam melaksanakan kegiatan usahatani, khususnya Tanam Padi sawah.

“Lahan lahan produktif yang ada, harus terus dijaga agar produksi pertanian bisa terus kontinyu untuk kesejahteraan masyarakat petani di Aceh Besar,” katanya saat menghadiri penanaman perdana padi dalam Gerakan Percepatan penanaman padi di areal sawah Blang Jaroe, Gampong Lam Ile Mesjid, Kecamatan Indrapuri, Aceh Besar.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Dirjen HAM Sayangkan Langkah Hukum Gubernur Lampung Sikapi Kritik

Ketika berdialog dengan para petani, Wamentan kembali memuji semangat dan keuletan yang telah mereka perlihatkan selama ini. Ia yakin, dengan kerja keras para petani, swasembada pangan, khususnya di Aceh Besar akan terus terjaga.

Kementan, janjinya, akan terus membantu para petani dengan berbagai program unggulan. Untuk itu, para PPL dan OPD terkait mesti terus mendampingi dan membina para petani.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Bupati Pidie Memuji Kinerja RSUD Sigli yang Meraih Prestasi Bintang Tujuh

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Besar Sulaimi menjelaskan, sektor pertanian merupakan salah satu sektor andalan di Aceh Besar.

Hamparan sawah yang luas dan subur membuat mayoritas penduduk menggantungkan ekonominya di bidang pertanian.

“Oleh sebab itu, Pemkab Aceh Besar sangat komit membangun sektor pertanian untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya.”kata Sulaimin mewakili Bupati Aceh Besar.

Tahun 2023, ungkap Sulaimi, Aceh Besar telah menetapkan sasaran indikatif padi seluas 29.000 hektare. Melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat lebih memotivasi para petani di Aceh Besar untuk meningkatkan produktivitas dan pendapatan keluarga mereka.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Pemkab Aceh Jaya Usulkan 6 Titik Pembangunan Tower Telekomunikasi

Dalam kegiatan tersebut hadir Wakil Menteri Pertanian Harvick Husnul Qolbi ST didampingi Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki, Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto yang diwakili Sekda Aceh Besar Drs Sulaimi MSi dan Kepala OPD terkait, (red/InfoPublik)

 

FA News

Baca Juga

Daerah

DPRK Aceh Utara Tetapkan APBK Perubahan 2023

Daerah

Polri Gandeng Wartawan Sosialisasi Kontra Radikal

Daerah

Firdaus Jasa Raharja Bener Meriah,Pamit Pindah ke Sigli Pidie Aceh

Daerah

Respon Cepat Bencana Banjir, BPBD Aceh Timur Sampaikan Terima Kasih Kepada Gubernur Aceh

Daerah

Aceh Besar Siap Menjadi Tuan Rumah MTQ Aceh Tahun 2025

Daerah

Bireuen Pamerkan Sejumlah Inovasi dalam TTG di Nagan Raya

Daerah

Antusias Berdonor Darah, ASN Sekretariat DPRA Kumpulkan 63 Kantong Terkumpul

Daerah

MPU Imbau Semua Instansi di Aceh Harus Bebas dari Praktik Judol