Headline Berita Hari Ini

Home / Uncategorized

Selasa, 10 Agustus 2021 - 12:07 WIB

Kolaborasi Penting Bagi Seluruh Komponen Pemerintahan

0:00

Gubernur Aceh, Nova Iriansyah didampingi Kadinkes Aceh, Hanif, menerima kunjungan silaturrahmi Kepala Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) RI Wilayah Aceh, Abdul Rahim, dalam rangka membahas Program-Program (BBPOM) RI Wilayah Aceh di Rumah Dinas Wakil Gubernur Aceh, Banda Aceh, Selasa, (10/8/2021).

Banda Aceh |  Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, mengatakan, kolaborasi menjadi keniscayaan bagi seluruh komponen pemerintahan baik di daerah maupun pusat dan berbagai instansi vertikal yang ada . Hal tersebut penting agar seluruh kinerja berjalan dengan baik dan membawa dampak baik bagi masyarakat.

Baca Juga Artikel Berita nya   Dukung Penegakan Hukum Jinayah, Ketua Mahkamah Syar’iyah Aceh Apresiasi Bupati Aceh Besar

Hal tersebut disampaikan Gubernur saat menerima kunjungan silaturrahmi Kepala Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) RI Wilayah Aceh, di Rumah Dinasnya, Selasa, (10/8/2021).

Pernyataan tersebut, disampaikan gubernur menanggapi permintaan Kepala BBPOM Aceh agar diberikan hibah lahan untuk pembangunan dan perluasan kantor pihaknya. Menurutnya, lahan yang ada saat ini tidak bisa dilakukan pengembangan pembangunan. Sementara banyak fasilitas lainnya yang perlu dibangun lagi.

Baca Juga Artikel Berita nya   Brimob Polda Aceh Turun Tangan Bersihkan Material Longsor di Gayo Lues

Gubernur mengatakan, pihaknya siap mendukung permintaan BBPOM wilayah Aceh itu. Pihaknya melalui instansi terkait akan menginventarisir terlebih dahulu aset yang tersedia. Sehingga kinerja BBPOM di Aceh tetap lancar dan lebih meningkat.

Menurut gubernur Nova, pengawasan terhadap produksi obat-obatan dan makanan amat penting dilakukan. Sehingga mutu produk yang dikonsumsi masyarakat tidak bermasalah.

“BBPOM bermanfaat bagi masyarakat Aceh. Apapun yang bisa kita sinergikan akan kita tindaklanjuti,” kata Nova.

Sebelumnya, Kepala BBPOM Aceh, Abdul Rahim, mengatakan, pihaknya selama ini membangun kinerja yang baik dengan Dinas Kesehatan Aceh agar produk obat dan makanan di Aceh dalam keadaan bermutu dan layak. Sebelum produk tersebut diedarkan, pihaknya terlebih dulu menguji dan memeriksanya untuk memastikan terpenuhi persyaratan layak ataupun tidak.

Baca Juga Artikel Berita nya   Kadisdik Aceh Buka Festival Lomba Seni untuk Siswa/I Berkebutuhan Khusus

Lebih lanjut, Abdul berharap dukungan Gubernur Aceh terhadap kerja mereka di wilayah paling ujung Sumatera. Pihaknya juga meminta hibah lahan agar dapat menambah fasilitas kerja, utamanya kebutuhan pengembangan kantor. [•]

Baca Juga

Uncategorized

Kadisdik Aceh Launching Gerakan Zikir dan Mengaji Sebelum Belajar

Uncategorized

BMA Bantu 3 Keluarga Korban Kebakaran di Gampong Beurawe

Uncategorized

Plt Gubernur Ikuti Puncak Peringatan Sumpah Pemuda 2020

Uncategorized

Jangan Percaya Calo, Setiap Bantuan BMA Tidak Dipungut Biaya

Uncategorized

ASN Pemerintah Aceh Gelar Doa dan Zikir Bersama Setiap Hari Demi Keselamatan di Masa Pandemi

Uncategorized

Rapim TNI-Polri 2021 Solidkan Barisan Kawal Vaksinasi Hingga Pulihkan Ekonomi Nasional

Uncategorized

Pemerintah Komit Bantu Beasiswa Mahasiswa Aceh di Timur Tengah

Uncategorized

Pertama dalam 15 Tahun, Palestina Kembali Bersiap Sambut Pemilu