Headline Berita Hari Ini

Home / Kodam IM

Sabtu, 23 Desember 2023 - 12:00 WIB

Tangis Bahagia Safruddin Saat terima Rumah Layak Huni Bantuan Kodam IM

0:00

FA News, id – Tapaktuan – Safruddin tak dapat membendung air mata bahagianya saat menerima penyerahan bantuan sosial Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) menjadi Rumah Layak Huni dari Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P.M.I.P.

Safruddin (69) yang merupakan warga Desa Air Berudang Kecamatan Tapaktuan Kabupaten Aceh Selatan, mendapatkan kebahagiaannya pada momentum Ulang Tahun Kodam IM ke 67 Tahun 2023 dengan mendapatkan program bedah Rumah Tidak Layak Huni menjadi rumah yang layak huni.

Penyerahan rumah ini diberikan oleh Dandim 0107/Aceh Selatan Letkol Inf Faiq Fahmi yang wakili Pasiter Kodim Kapten Inf Junaidi yang berlangsung di Desa Air Berudang Kecamatan Tapaktuan, Kamis 21 Desember 2023.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Mayjen TNI Niko Fahrizal Resmi Menjabat sebagai Pangdam IM menggantikan Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya

Program Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dari Pangdam Iskansar Muda ini, merupakan salah satu bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dimana salah satunya adalah membantu masyarakat kurang mampu supaya dapat memiliki rumah yang layak huni.

Safruddin awalnya tidak membayangkan bisa menempati rumah yang layak huni seperti sekarang ini. Sebab, dari segi umur yang sudah tua dan juga tidak memiliki pekerjaan, sehingga tidak mampu membangun rumah yang layak huni.

Namun, impiannya terwujud saat ini lewat keberkahan program Bhakti Sosial Bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) menjadi Rumah yang layak huni dalam rangka Ulang Tahun Kodam Iskandar Muda ke 67.

“Kami sekeluarga sangat bersyukur atas apa yang kami rasakan saat ini yaitu bisa menempati rumah yang layak huni dari Bapak Pangdam Iskandar Muda. Saya sekeluarga hanya bisa menyampaikan ungkapan terimakasih dan doa, semoga Pak Pangdam selalu sehat dan sukses”.katanya.

Baca Juga Artikel Beritanya:  TNI AD Siap Kawal Pilkada 2024 di Banda Aceh: Profesional dan Netralitas Jadi Kunci Sukses

Dalam kesempatan itu, Pasiter Kodim 0107/Aceh Selatan Kapten Inf Junaidi selaku mewakili Dandim menuturkan, bahwa dalam rangka Ulang Tahun ke 67, Kodam Iskandar Muda melaksanakan Bhakti Sosial, salah satunya bedah RTLH. Selain itu, ada beberapa jenis kegiatan lainnya.

“Diwilayah Kodim 0107/Aceh Selatan sendiri, kita melakukan bedah RTLH menjadi rumah layak huni milik saudara Safruddi yang merupakan warga desa Air Berudang”,katanya.

Ia menjelaskan, pekerjaan rumah tersebut sudah dilaksanakan beberapa pekan yang lalu dan hari ini diserahkan kepada pemiliknya.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Kasdam IM Hadiri Syukuran HUT Ke-78 PALAD

Lanjutnya, Kegiatan ini merupakan bentuk bhakti TNI kepada masyarakat dan sebagai implementasi Manunggal TNI dengan Rakyat. Semoga ini bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan.

Dalam kegiatan penyerahan rumah tersebut juga, jajaran Kodim 0107/Aceh Selatan mengikuti acara Vicon penyerahan RTLH secara simbolis oleh Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P, M.I.P di Aceh Barat.

Acara ini turut dihadiri Pj Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma, S.STP yang diwakili Asisten III Sekdakab Aceh Selatan H. Halimuddin, unsur Forkopimda, pihak Dinas terkait, Muspika Tapaktuan, Kepala Desa berserta perangkatnya dan masyarakat Desa Air Berudang Kecamatan Tapaktuan.(lensapost)

FA News

 

Baca Juga

Kodam IM

Danrindam IM, Tutup Latihan UST Batalyon Armed-17/RC.TA 2023

Kodam IM

Senyum Bahagia Warga Siron Blang, Pangdam IM, Resmikan Rehab Meunasah Al Haq. 

Kodam IM

Pangdam Iskandar Muda Bersama Pj. Gubernur Aceh dan Kapolda Aceh Jadi Narasumber Dialog Persiapan PON XXI Aceh-Sumut di RRI Banda Aceh

Kodam IM

Wujudkan rasa Persaudaraan, Pangdam IM Gelar Open House dan Silaturahmi di Kediaman

Kodam IM

Program I’m Jagong Tahap 2, Pasiter Kodim 0101/KBA Terjun Langsung Panen Jagung

Kodam IM

Pangdam IM Terima Audiensi Kepala RRI Kota Banda Aceh

Kodam IM

Pangdam IM Sambut Kedatangan Wapres RI K.H. Ma’ruf Amin dan Ibu Hj. Wury Ma’ruf Amin di Bandara Internasional SIM

Kodam IM

Kasdam IM Hadiri Rakorpimda Pilkada Aceh Tahun 2024 di Kantor Gubernur Aceh