Headline Berita Hari Ini

Home / Ekonomi

Jumat, 15 Maret 2024 - 04:45 WIB

Harga Cabai Rawit Merangkak Naik

0:00

FANEWS.ID – Memasuki hari ketiga bulan suci Ramadan 1445 H/2024 M, harga cabai rawit di Kabupaten Bener Meriah mulai merangkak naik. Kini, harga jual pada tingkat petani mencapai Rp31 ribu per kilogram.

Salah satu pedagang cabai di Kecamatan Bukit, Alkadaraya mengatakan, sejak 25 Februari 2024 hingga kini harga cabai rawit atau cabai caplak terus merangkak naik.

Baca Juga Artikel Berita nya   Sri Mulyani Optimistis Ekonomi RI Diperkirakan Tumbuh 5,3%

“Minggu yang lalu kami membeli cabai caplak dari petani Rp25 ribu, beberapa hari kemudian naik jadi Rp 27 ribu dan kemarin seharga Rp 30. Hari ini juga kembali naik Rp 31 ribu per kilogram,”kata Alkadar.

“Kalau pasaran harga cabai rawit itu tidak menentu, bisa saja pagi kita terima Rp30 ribu untuk belanja dari petani, bisa saja sorenya naik dan tak jarang juga turun,” tambahnya.

Baca Juga Artikel Berita nya   Ada Sinyal Perpanjangan, Kemenkeu Akan Evaluasi PPh UMKM 0,5%

Sementara itu salah satu petani warga Kampung Tingkem, Kecamatan Bukit, Toni, mengaku senang dengan kondisi harga cabai di tingkat petani saat ini.

“Alhamdulillah harganya lumayan, untuk hari ini toke membeli dari kami petani Rp 31 ribu perkilogram,” katanya.

Baca Juga Artikel Berita nya   Tekan Inflasi, Aceh Barat Gelar Pasar Murah di Empat Kecamatan

Tony berharap, kondisi harga cabai tersebut semakin naik hingga lebaran nanti.

“Karena di bulan puasa ini kebutuhan belanja lumayan banyak. Dengan harga cabai naik tentu sangat membatu para petani memenuhi kebutuhan Ramadan dan lebaran nanti,” pungkasnya. (InfoPublik/red)

Baca Juga

Ekonomi

Sinergi Percepatan Pembangunan Industri Hilir di Aceh dalam Rangka Peningkatan Kemandirian Aceh”

Ekonomi

Raih Antusiasme Pasar, sukuk ESG BSI Rp9 triliun atau oversubscribe tiga kali lipat
Pemerintah Diminta jadi Fasilitator Pedagang Pakaian Bekas Impor

Ekonomi

Pemerintah Diminta jadi Fasilitator Pedagang Pakaian Bekas Impor

Daerah

BSI Gandeng Universitas Syiah Kuala Perkuat Budidaya Nilam
Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Ekonomi

Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Ekonomi

Harga Emas Meroket, Pengamat Ingatkan Dampak Negatif ke Pertumbuhan Ekonomi Aceh
Harga Tomat Melonjak di Aceh Tamiang

Ekonomi

Harga Tomat Melonjak di Aceh Tamiang
Kominfo Ancam Tutup Jasa Pembayaran jika Fasilitasi Judi Online

Ekonomi

Kominfo Ancam Tutup Jasa Pembayaran jika Fasilitasi Judi Online