Berita Update Terviral

Home / Polda Aceh

Selasa, 26 Desember 2023 - 15:27 WIB

Dirlantas Polda Aceh Turun Langsung Amankan Tabligh Akbar Peringatan Tsunami

Oleh : AR Lubis    Editor : Redaksi    Selasa, 26 Desember 2023 - 15:27 WIB    Banda Aceh

0:00

FA News.id, Banda Aceh — Dirlantas Polda Aceh Kombes M Iqbal Alqudusy turun langsung untuk mengamankan tabligh akbar peringatan ke-19 tahun Tsunami Aceh di Komplek PLTD Apung Punge Blang Cut, Kecamatan Jaya Baru, Banda Aceh, Selasa, 26 Desember 2023.

M Iqbal Alqudusy yang juga selaku Kasatgas Opsda Lilin Seulawah 2023 menyampaikan, pengamanan tabligh akbar yang dilakukan dirinya bersama personel itu merupakan wujud Polantas Hadir dalam setiap kegiatan masyarakat.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Kapolda Aceh Ikuti Pemeriksaan Kesehatan Berkala

Tabligh Akbar tersebut diisi oleh Ustadz Abdul Somad Batubara, serta dilaksanakan dalam rangka mengenang 19 tahun musibah gempa dan tsunami yang telah meluluhlantakkan pesisir Bumi Serambi Mekkah pada 26 Desember 2004 silam.

“Pengamanan tabligh akbar yang kami lakukan merupakan wujud Polantas Hadir dalam kegiatan masyarakat. Kegiatan itu dalam rangka peringatan ke-19 tahun Tsunami Aceh,” kata M Iqbal, usai pengamanan tersebut.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Kapolda Aceh Harap Jangan Ada Lagi Masyarakat yang Ragu untuk Vaksin

Selain di Komplek PLTD Apung, kata M Iqbal, pihaknya juga mengamankan pelaksanaan tabligh akbar di Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh. Tabligh akbar ini juga bagian dari peringatan ke-19 tahun Tsunami Aceh.

Iqbal menerangkan, tabligh akbar atau zikir di Masjid Raya diikuti pejabat Forkopimda serta masyarakat. Kemudian, untuk ceramah diisi oleh Ustadz Amri Fatmi Anziz. Sedangkan zikir dibawakan Tgk Zamuri SQ.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Malam 1 Muharam, Selawat Hadrah Bergema di Bhayangkara Fest 2024

“Alhamdulillah seluruh rangkaian pengamanan kegiatan tabligh akbar dalam rangka peringatan ke-19 tahun Tsunami Aceh, baik di PLTD Apung maupun Masjid Raya Baiturrahman terlaksana dengan baik, situasi aman dan kondusif,” demikian, kata M Iqbal.

FA News

Baca Juga

Polda Aceh

Aksi Ipda Indra Bantu Korban Laka Lantas Gunakan Becak Tuai Pujian

Polda Aceh

Polantas Lhokseumawe Serahkan Bantuan ke SLB Aneuk Nanggroe

Polda Aceh

Satreskrim Polres Aceh Jaya Tangkap Tiga Pemain Judi, 69B Chip Ikut Disita

Polda Aceh

Kompolnas Puji Kapolri, Harap Casis Bintara Korban Begal Jadi Polisi Humanis

Hukrim

Polda Aceh Resmi Tahan Abu Laot

Polda Aceh

Wakapolda Aceh Hadiri Sosialisasi Awal Program Quick Wins Triwulan IV Tahun 2023

Polda Aceh

Kapolda Aceh: Mayjen Novi Helmy Merupakan Anggota Kehormatan Polda Aceh

Polda Aceh

Polisi Kembali Gagalkan Penyelundupan 169 Kg Sabu Jaringan Internasional