Headline Berita Hari Ini

Home / Ekonomi

Sabtu, 10 Februari 2024 - 12:54 WIB

Pertamina Pastikan Persediaan BBM aman di Aceh

0:00

FANEWS.ID– PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) memastikan Persediaan Bahan Bakar Minyak (BBM), LPG dan avtur di Aceh aman selama masa libur dan cuti bersama Isra Mi’raj, Imlek serta Pemilu 2024.

“Pertamina Patra Niaga menjamin stok BBM, LPG, dan avtur di Aceh aman selama masa libur dan cuti bersama Isra Miraj, Imlek serta Pemilu 2024,” kata Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria dihubungi di Band Aceh, Jumat.

Baca Juga Artikel Berita nya   PT PEMA dan BPRS Mustaqim Perkuat Sinergitas Kerjasama Antar BUMA

Ia menyebutkan stok BBM jenis Biosolar sebanyak 5.901 Kilo Liter (KL) dan pertalite sebanyak 5.378 KL. Sementara untuk stok LPG sebesar 560 Metrik Ton (MT) dan dalam kondisi aman.

Pertamina Patra Niaga juga telah membentuk Satuan Tugas (Satgas) Pemilu sejak 5 – 18 Februari 2024 yang bertugas untuk memastikan kelancaran distribusi energi di Aceh dan mendukung kelancaran Pemilu yang aman dan damai.

Baca Juga Artikel Berita nya   Warga Keluhkan Rentenir Berkedok Koperasi pada Ketua DPRK

“Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, tahun ini kita memiliki Satgas Pemilu, agar lebih meningkatkan kewaspadaan penyaluran BBM dan LPG selama masa libur panjang dan Pemilu ini,” katanya.

Pihaknya juga memastikan sarana dan fasilitas Fuel Terminal, Integrated Terminal, Depot LPG dan Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) beroperasi secara normal dan optimal dalam mengantisipasi peningkatan konsumsi energi di masyarakat.

Baca Juga Artikel Berita nya   PLN Imbau Masyarakat Memastikan Listrik di Rumah dalam Kondisi Aman

Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut juga telah berkoordinasi dengan Kepolisian Daerah dan TNI untuk memastikan keamanan di seluruh sarana dan fasilitas operasi Pertamina yang merupakan Objek Vital Nasional.

Ia menambahkan masyarakat dapat mengakses informasi lebih lanjut mengenai Satgas Pemilu dengan menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135 serta sosial media resmi @ptpertaminapatraniaga, @mypertamina, dan @pertamina_sumbagut.(red/antaraaaceh)

Baca Juga

Repnas Gagas Aceh Menjadi Pusat Kopi di Indonesia

Ekonomi

Repnas Gagas Aceh Menjadi Pusat Kopi di Indonesia

Daerah

Polda dan Bank Aceh Salurkan Bansos untuk Masyarakat Kurang Mampu

Aceh Besar

Aceh Besar Usul 16.167 Calon Penerima Banpres BPUM Tahun 2022

Ekonomi

Juli 2024, Harga Emas di Banda Aceh Masih Duduk Rp 4 Juta

Ekonomi

Bapanas Ungkap Biang Kerok Mahalnya Harga Cabai di Pasaran

Ekonomi

PSR Solusi Permasalahan Petani

Ekonomi

PLN dan PLN Icon Plus Kerja Sama dengan Bank Aceh Syariah

Ekonomi

Komitmen Kampanyekan Anti Korupsi, Bank Aceh Raih Penghargaan KPK