Headline Berita Hari Ini

Home / Kodam IM

Senin, 9 September 2024 - 10:37 WIB

Pangdam IM Sambut Kedatangan Presiden RI di Prov. Aceh

0:00

FA News.co, Banda Aceh – Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr. (Han) didampingi Ibu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah Iskandar Muda Ny. Eva Niko Fahrizal menyambut kedatangan Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo, beserta Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan rombongan di Pangkalan Udara Sultan Iskandar Muda (Lanud SIM), Aceh Besar, pada Senin (09/09/2024).

Baca Juga Artikel Beritanya:  Pangdam IM Jalin Silaturahmi dan Tatap Muka dengan Lembaga Adat Panglima Laot Aceh

Pesawat Kepresidenan dengan tipe BBJ-2 nomor registrasi A-001 yang membawa Presiden dan Ibu Negara beserta rombongan mendarat di Bandara Sultan Iskandar Muda pada pukul 10.15 WIB. Kehadiran Presiden di Aceh bertujuan untuk membuka secara resmi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh.

Selain membuka PON XXI, Presiden Joko Widodo juga meresmikan beberapa infrastruktur penting di Aceh. Di antaranya, jalan tol Sibanceh (Sigli-Banda Aceh) sepanjang 74,2 kilometer yang diresmikan di Gerbang Tol Baitussalam, Kabupaten Aceh Besar. Presiden juga meresmikan Stadion H. Dimurtala yang berlokasi di Desa Bandar Baru, Kecamatan Kuta Alam, Kota Banda Aceh, yang telah direnovasi dalam rangka mendukung pelaksanaan PON XXI.

Baca Juga Artikel Beritanya:  DANRINDAM IM MENUTUP LATIHAN PEMANTAPAN SATUAN INTELIJEN KODAM IM TA. 2023

Setelah itu, Presiden mengunjungi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Zainoel Abidin di Banda Aceh untuk meninjau kesiapan fasilitas pelayanan rumah sakit tersebut dalam menyambut PON XXI. Presiden juga melihat peralatan kesehatan baru yang telah dipasang untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di Aceh.

Baca Juga Artikel Beritanya:  Kasdam IM Sambut Kedatangan Menteri Kelautan dan Perikanan di Aceh

Dalam kegiatan ini, Panglima TNI, pejabat tinggi utama TNI, pejabat utama Kodam Iskandar Muda, serta pejabat utama Polda Aceh turut hadir mendampingi Presiden dan rombongan.

Baca Juga

Kodam IM

Pangdam IM Hadiri Acara Halal Bihalal dengan Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan Provinsi Aceh

Kodam IM

Pangdam IM Bersama Pj. Gubernur dan Wakapolda Aceh Sambut Menko PMK untuk Tinjau Kesiapan Sarana PON XXI Aceh-Sumut

Kodam IM

Dandim 0101/KBA bersama Kapolresta Banda Aceh Pantau Situasi Pengungsi Rohingya

Kodam IM

Silaturahmi dengan Forkompimda Aceh Singkil, Pangdam IM: Sinergititas TNI/Polri Siap Mendukung Program-Program Yang Dilaksanakan Pemerintah Daerah

Kodam IM

Kunjungan Kerja Pangdam IM Beserta Ibu Ketua Persit KCK PD IM Ke Yonarmed 17/RC

Kodam IM

Kelanjutan Proses Rehab Mesjid Baiturahim, Hari Ke-21

Kodam IM

Ketua PWI Aceh Kecam Oknum yang Memelintir Wawancara Wartawan dengan Pangdam IM

Kodam IM

Kodim 0110/Abdya meraih Juara dalam Dua Kategori pada lomba Karya Jurnalistik Tingkat Nasional program TMMD Ke-119 TA. 2024